8. Lemon
Lemon mengandung vitamin C, antioksidan, dan zat antimikroba yang bisa digunakan sebagai obat Anosmia alami.
Seperti jahe dan daun mint, Anda bisa menggunakan lemon untuk latihan bau, bersama tiga jenis aroma berbeda lainnya.
Selain itu, minum segelas air hangat yang diberi sedikit perasan lemon dan satu sendok teh madu.
Minum seduhan lemon ini dua kali sehari untuk meredakan tenggorokan dan membantu mengobati Anosmia.
Latihan penciuman
Dilansir dari Harvard Health Publishing, para ahli telah memberikan saran untuk membangkitkan kembali saraf penciuman.
Sebagian besar dari mereka merekomendasikan latihan penciuman.
Latihan ini bisa dilakukan setiap hari dengan mencium aroma minyak esensial.
Cobalah dengan minyak esensial yang memiliki aroma cukup kuat, seperti kayu putih, lemon, cengkeh, dan mawar.
Source | : | Tribunbatam |
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Gusthia Sasky T |
KOMENTAR