Sajiansedap.com - Apakah tempe salah satu menu favorit anda?
Tempe memang sangat enak, ditambah dengan harga yang relatif murah di pasar.
Tempe sangat mudah untuk diolah beragam masakan.
Manfaat dari hasil fermentasi kacang kedelai ini juga tentunya punya banyak manfaat.
Berdasarkan laman Data Komposisi Pangan Indonesia, dalam 100 gr tempe mengandung energi sekitar 201 Kal, protein sekitar 20,8 gr, karbohidrat sekitar 13,5 gr, kalsium sekitar 155 mg, fosfor sekitar 326 mg, dan sebagainya.
Baca Juga: Nyesel Baru Tahu Sekarang, Ternyata Satu Bahan ini yang Bikin Tempe Goreng Jadi Tidak Gampang Keras
Akibat banyak kandungan nutrisi baik di dalamnya, tempe menjadi salah satu makanan yang dipercaya dapat mencegah kanker.
Hal ini karena kedelai memiliki senyawa polifenol dan isoflavon yang bertugas untuk menghambat perkembangan sel kanker.
Namun, alih-alih sehat, ternyata orang-orang dengan kondisi ini dianjurkan untuk tidak memakan tempe setiap hari.
Jangan Terlalu Sering Konsumsi Tempe
Meski dianggap bergizi, beberapa makanan ternyata tidak boleh dimakan secara berlebihan dan salah satunya adalah tempe.
Tempe diketahui berasal dari kedelai yang difermentasikan.
Selain tempe, kedelai banyak diolah menjadi tahu, tempe, bahkan susu.
Banyak yang mengkonsumsi tempe untuk makanan lauk pauk sehari-hari.
Tempe dikenal murah dan menjadi sumber protein nabati yang tinggi dan baik untuk kesehatan.
Tempe juga dipercaya bisa mengendalikan kadar kolesterol dalam darah dan menormalkan tekanan darah tinggi.
Tetapi, mengkonsumsinya terlalu sering juga tidak baik untuk kesehatan.
Hal ini bisa menyebabkan zat besi yang susah terserap dan berakibat anemia atau kurang darah.
Oleh sebab itulah, pada seseorang yang mengidap anemia tidak dianjurkan untuk mengonsumsi tempe secara berlebih.
Selain tempe, simak makanan lain yang tak boleh dikonsumsi terlalu sering berikut ini:
Baca Juga: Resep Kering Tempe Daun Jeruk Enak, Lauk Keringan yang Selalu Cocok Untuk Lengkapi Menu Utama
Susu
Kita semua tahu kalau susu adalah sumber protein dan kalsium yang bermanfaat untuk tubuh dalam pembentukan tulang dan gigi.
Susu memang sumber makanan wajib untuk usia pertumbuhan, tetapi tidak untuk dikonsumsi setiap hari pada orang dewasa.
Susu tetap dibutuhkan untuk tubuh karena nutrisinya, tetapi mengkonsumsi susu terlalu banyak bisa meningkatkan hormon penyebab jerawat dan produksi insulin.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :
Kentang
Kentang yang menjadi sumber makanan megandung karbohidrat tinggi ini ternyata tidak boleh dikonsumsi setiap hari.
Banyak yang menggunakan kentang sebagai makanan pengganti saat diet dan dikonsumsi secara berlebihan.
Hal ini memicu pasokan karbohidrat yang berlebihan dan seharusnya diimbangi dengan biji-bijian, kacang-kacangan, buah, dan sayur.
Makanan pedas
Banyak orang yang suka pedas dan memiliki ketahanan tinggi terhadap makanan pedas sehingga ia makan makanan pedas setiap hari.
Tetapi bagi sebagian orang, makan pedas secara berlebihan bisa menimbulkan gangguan pada pencernaan terutama bagian lambung.
Makanan manis
Banyak yang menyukai makanan dan minuman manis dan mengkonsumsinya hampir setiap hari.
Mengkonsumsi makanan manis sebaiknya tidak setiap hari karena makanan bergula mengandung kalori yang tinggi.
Bahayanya makan makanan atau minuman manis setiap hari bisa menyebabkan naiknya kadar gula darah dan bisa berisiko diabetes.
Baca Juga: Setelah Tahu Apa yang Terjadi Pada Tubuh Kalau Cuma Makan Nasi dengan Tempe, Anda Pasti Akan Kaget
Manfaat Jus Tempe
Mendengar jus tempe pasti yang ada dibenak adalah rasanya yang aneh.
Namun, ternyata tempe bisa dijadikan jus dengan dicampurkan bersama buah-buahan segar, lho!
Mengutip dari Kompas.com, Guru Besar Departemen Ilmu dan Teknologi Pangan IPB yang juga Ketua Forum Tempe Indonesia (FTI), Made Astana mengatakan, prebiotik dalam tempe lebih tinggi dari yoghurt, dan akan terjaga jika diolah dengan benar.
Hal itu dikarenakan tempe mengandung prebiotik yang kita makan dalam keadaan hidup (asam laktat).
Berbagai nutrisi dan prebiotik yang baik untuk pencernaan di tempe akan tersimpan utuh saat Anda mengkonsumsinya dengan cara dijus.
Cara menjadikannya jus adalah dengan mencampurnya bersama buah-buahan, diantaranya kurma, mangga, sirsak, pisang, dan buah naga.
Langkah Membuat Jus Tempe
Pertama yang harus dilakukan ialah memotong dadu tempe mentah, lebih baik yang masih segar atau baru dibeli.
Setelah itu tempe dikukus sekitar 10 menit, hingga air kukusan mendidih dan tempe cukup layu.
Dapatkan aneka resep praktis dan mudah langsung dari handphone sase lovers dengan berlangganan emagz tabloid saji dengan klik di sini
Source | : | Sajian Sedap |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR