SajianSedap.com - Tidak usah khawatir, cara membuat batagor renyah dan kenyal ternyata gampang banget.
Cara membuat batagor renyah dan kenyal ternyata rahasianya ada ditambahan tepung ini.
Penasaran kan bagaimana cara membuat batagor renyah dan kenyal?
Maka dari itu, yuk simak cara membuat batagor renyah dan kenyal berikut ini.
Jangan lupa dicatata, ya!
Batagor adalah makanan kesukaan banyak orang.
Rasanya batagor yang gurih dan renyah lalu disiram dengan sambal kacang pasti buat kita nambah lagi dan lagi.
Nah, kita bisa membuat batagor di rumah sendiri dan rasanya dijamin seenak buatan pedagang!
Karena umumnya, batagor yang enak memiliki tekstur renyah dan kenyal saat digigit.
Dilansir dari buku “20 Resep Step by Step Sukses Bikin Batagor” (2013) oleh Dapur Kirana terbitan PT Gramedia Pustaka Utama, berikut tips mudahnya:
1. Pilih bahan berkualitas
Kalau kamu ingin membuat batagor menggunakan daging ikan, ayam, atau seafood, pastikan untuk memilih dalam keadaan segar.
Batagor yang dibuat dari daging segar bisa menghasilkan cita rasa enak dan aroma menggiurkan.
Baca Juga: Resep Batagor Lapis Enak, Aneka Camilan Lezat Untuk Hari Libur
Ada baiknya untuk selalu menempatkan daging di dalam lemari es atau freezer sebelum diolah.
Hal itu untuk menjaga kesegaran daging.
2. Uleni dengan cara yang benar
Ada cara membuat batagor kenyal yaitu dengan menguleni adonan sambil dibanting-banting.
Sebelumnya, pastikan adonan tidak lengket di tangan.
Kalau adonan lengket, tambahkan dengan tepung berlahan-lahan.
3. Tambahkan tepung sagu
Setelah menguleni adonan batagor sampai kalis, tambahkan tepung sagu ke dalam adonan.
Tambahkan secara bertahap sambil telur diaduk menggunakan sendok kayu.
Aduk adonan sampai kalis.
Baca Juga: Resep Batagor Tuna Kacang Pedas Enak Ini Rasanya Beneran Tak Masuk Akal!
4. Gunakan minyak banyak saat menggoreng
Cara membuat batagor renyah yang selanjutnya adalah goreng batagor dalam minyak banyak dan panas.
Pastikan untuk selalu menggoreng batagor sampai tenggelam dalam minyak panas.
Hal itu bertujuan untuk membuat adonan batagor matang di bagian luar dan dalam.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "4 Tips Membuat Batagor Renyah dan Kenyal ala Abang Penjual"
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR