Sajiansedap.com - Siapa yang suka makan cireng?
Cireng memang menjadi camilan favorit banyak orang.
Rasanya yang gurih dan teksturnya yang kenyal tak cukup cuma makan satu.
Maka dari itu, terkadang kita ingin membuatnya sendiri di rumah.
Namun, membuat cireng ternyata gampang-gampang susah.
Baca Juga: Terbongkar Cara Membuat Mi Ayam Yamin Seenak Pedagang, Kuncinya Ternyata Ada di Minyak ini
Sudah mengikuti resep, cireng buatan sendiri jadi tak seenak dan sekenyal buatan pedagang.
Ternyata, cara membuat cireng ada triknya tersendiri, loh!
Salah satunya dengan menambah satu bahan ini di adonananya.
Bisa seenak buatan pedangan, di artikel ini kita akan kupas tuntas dua tips membuat biang cireng yang berhasil.
Hasilnya cireng akan enak, renyah, dan anti alot walaupun sudah didiamkan seharian.
Daripada penasaran, yuk simak dua tips mudah berikut ini:
1. Pembuatan biang
Baca Juga: Tak Sengaja Menambahkan Tepung Roti saat Bikin Bakso, Ibu Rumah Tangga ini Kaget dengan Hasilnya
Yang harus diperhatikan saat membuat cireng adalah bahan biangnya.
Biang cireng menggunakan 2 bahan utama yaitu tepung sagu dan air.
Perbandingan antara tepung sagu dan air yaitu 1 : 2.
Misalnya jika kita menggunakan 50 gram tepung sagu, kita harus menggunakan 100 ml air.
2. Gunakan air mendidih
Untuk membuat biang, air yang kita gunakan adalah air mendidih.
Ingat, air harus mendidih betul dan tidak boleh hanya hangat-hangat.
Kemudian, masukkan air mendidih tersebut ke dalam tepung sagu terlebih dahulu.
Setelah itu baru dibubuhi garam, merica, irisan daun bawang, dan masukkan tepung sagu sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga kalis.
Namun perlu diingat, cireng memang tipe camilan yang akan mengeras ketika dingin.
Jadi sebisa mungkin, jangan menggoreng cireng sekaligus.
Artikel ini telah tayang di Tribun Lifestyle dengan judul: Cara Membuat Cireng, Beserta Tips Agar Cireng Tidak Keras dan Alot
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR