Jika tahu tidak busuk, patut diduga tahu tersebut mengandung formalin.
"Kami sudah telusuri sampai pabriknya, bersih airnya, bahan bakunya, enggak ada formalin, jadi mungkin distributornya. Distributornya ngambil, ngasih ke pedagang supaya awet, kan pedagang enggak tahu kalau ada formalinnya," ujar Bayu.
Rabu pagi Sudin KPKP Jakarta Pusat dan Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan DKI Jakarta melakukan sidak ke sejumlah pasar di Jakarta.
Pasar tersebut yaitu Pasar Senen Blok III, Pasar Gondangdia, Pasar Cikini, serta pasar modern di daerah Menteng dan Gajah Mada.
Dari sidak tersebut ditemukan sejumlah makanan yang mengandung formalin, boraks, dan penggunaan pewarna pakaian khususnya pada tahu, daging ayam, dan kerupuk.
Pabrik Tahu Berformalin
Ya, masih hangat di ingatan masyarakat bagaimana pada tahun 2018 lalu, sebuah penggrebekan heboh dilakukan polisi pada sebuah pabrik tahu kenamaan.
Tim Satuan Tugas Pangan Polres Ponorogo menggerebek pabrik tahu berformalin di Kota Ponorogo, Jawa Timur.
Pabrik tahu yang sudah beroperasi 14 tahun itu memproduksi 1,5 ton tahu setiap harinya dan didistribusikan ke seluruh pasar di Bumi Reog.
KOMENTAR