Bahan:
4 butir telur
1/4 sendok teh garam
250 gram gula pasir
1/4 sendok teh vanili bubuk
300 ml santan, dari 1 btr kelapa, rebus
1 sendok makan margarin, lelehkan
300 gram tepung terigu protein sedang
1/4 sendok teh cokelat pasta
Bahan Taburan:
30 gram meises cokelat
60 gram keju cheddar, potong panjang
Cara Membuat Pukis:
1. Biang, aduk rata bahan biang. Diamkan 10 menit.
2. Kocok telur, gula pasir, dan vanili bubuk sampai kental. Masukkan biang. Kocok perlahan.
3. Masukkan tepung terigu bergantian dengan santan sambil dikocok perlahan.
4. Tambahkan margarin. Aduk rata. Diamkan 1 jam sampai mengembang.
5. Ambil 1 sdm adonan. Tambahkan cokelat pasta. Aduk rata. Masukkan ke dalam kantung plastik segitiga.
6. Panaskan cetakan pukis. Tuang adonan putih. Semprotkan adonan cokelat di tengahnya. Aduk hingga
bermotif marmer. Tutup cetakan dan biarkan adonan setengah matang.
7. Taburi meises dan keju. Tutup cetakan dan biarkan matang.
Baca Juga: STOP Makan Mi Ayam Ditambah Dua Bahan ini dari Sekarang! Bisa Jadi Pemicu Kanker Mematikan
Baca Juga: Jadi Rahasia Pedagang, Begini Cara Masak Mi Goreng Imlek agar Tidak Gampang Putus Tapi Tetap Enak
Baca Juga: Resep Mi Goreng Penang Enak, Menu Sarapan Praktis Dengan Rasa yang Yummy!
Baca Juga: Resep Mi Goreng Ikan Daun Jeruk Enak, Kuah Gurihnya Langsung Bikin Lidah Terpikat
KOMENTAR