Tak Perlu Lagi Ke Salon, Cukup Gunakan Tepung Ini Selama 45 Menit Pada Rambut, Pasti Dikira Bintang Iklan Shampo
SajianSedap.com - Tahukah Anda jika ada salah satu tepung yang bisa membuat rambut Anda indah.
Bahkan tepung tersebut sering Anda gunakan untuk memasak loh.
Mungkin rasanya terdengar aneh bahwa ada tepung yang bisa membuat rambut Anda indah seperti habis perawatan di salon.
Ya, rambut merupakan mahkota bagi wanita.
Baca Juga: Coba Ambil Tepung Kanji Lalu Lumuri pada Toples Bekas Kue Kering, Hasilnya Pasti Bikin Melongo
Baca Juga: Pantas Tempe Goreng Pedagang Gorengan Tidak Gampang Keras, Campuran Tepung ini Rahasianya
Maka, wajar saja jika banyak dari Anda yang melakukan perawatan rambut di salon.
Namun, sayangnya terkadang perwatan rambut di salon memerlukan budget yang banyak.
Akan tetapi Anda tak perlu sedih lagi sebab ada tepung yang bisa membuat rambut Anda jadi indah bak iklan shampo.
Penasaran? Yuk simak!
Gunakan Tepung Ini Agar Rambut Indah
Nyatanya Anda tak perlu lagi merogoh kocek untuk perawatan rambut di salon.
Sebab ternyata ada salah satu tepung yang bisa membuat tampilan rambut Anda menjadi indah dan menawan.
Jawabannya adalah tepung jagung, ya tepung jagung bisa membuat rambut Anda indah seperti habis perawatan mahal di salon.
Dilansir dari Grid.id, di bawah ini, kami membagikan resep krim buatan sendiri yang dapat membantu meluruskan dan melembabkan rambut agar terlihat sehat.
Seperti yang dilansir Grid.ID dari steptohealth.com, Sabtu (13/2/2021), cara ini akan mudah kita buat dan tentunya tanpa harus mengeluarkan biaya yang mahal.
Berikut bahan-bahan utama yang harus kamu siapkan sebelum membuatnya.
1. Satu Jus buah lemon
2. Secangkir santan (250 mililiter)
3. Satu sendok makan minyak zaitun (32 gram)
4. Satu sendok makan tepung maizena (30 gram)
Untuk membuat santan, ambil ekstrak daging buahnya yang berwarna putih lalu blender dengan secangkir air hangat.
Kemudian, saring cairan melalui saringan, gunakan susu untuk obat ini dan simpan tepung untuk resep lain.
Masukkan cairan ke dalam panci ganda dengan minyak zaitun, jus lemon, dan tepung maizena.
Biarkan hangat selama beberapa menit hingga teksturnya menjadi seperti krim.
Tuang produk ke dalam wadah kaca dan diamkan sebelum digunakan.
Kemudian untuk pengaplikasian ikuti cara berikut ini:
Ambil secukupnya dan pijat ke seluruh rambut dan kulit kepala selama lima menit.
Pastikan kalian mengaplikasikannya ke seluruh rambut dan kulit kepala.
Kemudian, tutupi kepala kalian dengan tutup plastik dan biarkan krim bekerja selama 40-45 menit.
Hangatkan handuk lembab dan balut di sekitar kepala untuk meningkatkan efektivitas.
Setelah waktu yang disarankan, bilas secara normal dan sikat lurus saat basah.
Ulangi aplikasi setidaknya tiga kali seminggu untuk melihat hasilnya.
Selamat mencoba!
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Manfaat Tepung Jagung
Tak hanya untuk rambut saja, ternyata tepung jagung juga bisa berikan manfaat lain loh.
Dilansir dari GridHype.id, selain untuk kecantikan, tepung maizena juga bisa membantu membersihkan perabot rumah tangga.
1. Masker komedo
Karena kemampuannya mengatur produksi minyak dan menghilangkan sel-sel kulit mati, bahan alami ini dapat digunakan untuk mengatasi masalah komedo.
Cara membuatnya campurkan 1 sendok makan tepung maizena (10 gram) dengan 1 butir putih telur.
Pakai di wajah seperti menggunakan masker dan diamkan selama 30 menit, kemudian bilas dengan air hangat.
Ulangi melakukan ini 3 kali dalam seminggu.
2. Perawatan luka bakar
Sari pati jagung mengandung vitamin dan mineral yang membantu menyembuhkan kulit dari luka bakar ringan.
Caranya dengan mencampur 2 sendok makan tepung maizena (20 gram), 1 sendok teh minyak kelapa, dan air secukupnya hingga membentuk pasta kental.
Oleskan ke area kulit yang terbakar dan biarkan selama 30 menit, kemudian bilas dengan air bersih.
3. Perawatan rambut berminyak
Tepung maizena memiliki sifat penyerap, sehingga dapat melembutkan dan membersihkan rambut berminyak.
Selain itu, penggunaan di kulit kepala juga dapat mengatasi masalah ketombe.
Cara membuatnya dengan mencampurkan 2 sendok makan tepung maizena, 1 sendok teh baking soda, dan air secukupnya hingga teksturnya kental.
Basahi rambut kemudian oleskan pasta maizena tersebut dari akar hingga ujung rambut. Diamkan selama 30 menit lalu bilas hingga bersih.
4. Hilangkan bau kaki
Tepung maizena menjadi solusi terbaik untuk menghilangkan bau tak sedap pada sepatu.
Tepung ini layaknya bedak tabur alami yang mampu menyingkirkan jamur dan bakteri penyebab bau.
Caranya dengan meletakkan sedikit tepung maizena pada sepatu dan biarkan selama semalam.
Keesokan paginya, keluarkan tepung maizena dari sepatu dan bau sepatu pun akan lenyap.
5. Mengobati kutu air
Tepung maizena membantu menyerap keringat di kaki dan menghentikan poliferasi jamur maupun bakteri dengan mengubah lingkungannya yang lembap menjadi kering.
Caranya adalah dengan mencampur 2 sendok makan tepung maizena dengan 3 sendok makan minyak kelapa.
Kemudian oleskan krim ini ke area kaki yang terkena kutu air.
Ulangi setiap malam hingga kondisi membaik.
6. Membuat perabotan rumah tangga seperti baru
Tahukah kamu tepung maizena dapat membuat furnitur terlihat seperti baru?
Caranya dengan mencampurkan 1 sendok makan tepung maizena dalam segelas air (250 ml).
Ambil campuran tersebut dan gosokkan pada furnitur dengan kain bersih.
Tunggu beberapa menit, kemudian bersihkan dengan lap kering.
7. Menyetrika lebih mudah
Menyemprotkan tepung maizena ke pakaian akan membuat pakaian lebih mudah disetrika.
Caranya dengan mencampur setengah sendok makan tepung maizena (5 gram) dengan 2 gelas air (500 ml) kemudian masukkan ke botol semprotan.
Semprotkan pada pakaian yang sulit untuk disetrika dan baju tidak akan kusut lagi.
8. Menghilangkan jamur pada buku
Seringkali, rak yang lembap membuat buku mudah berjamur.
Solusinya mudah, kita cukup menaburkan tepung maizena ke buku tersebut.
Artikel ini telah tayang di Grid.id dengan judul, Tak Mau Keluar Biaya Mahal? Berikut Perawatan Rambut di Rumah Aja dengan Tepung Maizena Agar Tetap Lurus dan Berkilau
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR