SajianSedap.com - Resep Sambal Oncom hadir dengan rasa dan aroma yang kompak bikin perut lapar.
Bagi pecinta makanan pedas, wajib banget mencoba Resep Sambal Oncom yang nikmat ini.
Sajikan Resep Sambal Oncom dengan nasi putih hangat agar rasanya jadi lebih nendang.
Baca Juga: Resep Ote Ote Rebon Enak, Pelengkap Praktis Bercita Rasa Super Gurih Untuk Santap Malam
Waktu: 30 Menit
Sajian: 3 Porsi
Bahan:
250 gram oncom, dicincang halus
2 lembar daun salam
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh gula pasir
1 batang daun bawang, diiris tipis
2 sendok makan minyak goreng untuk menumis
Bumbu Halus:
6 buah cabai merah besar
4 buah cabai rawit merah
3 cm kencur
8 butir bawang merah
Cara Membuat Sambal Oncom:
1. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus dan daun salam sampai harum.
2. Tambahkan oncom, garam dan gula sambil diaduk-aduk sampai harum.
3. Aduk sampai mengering dan bumbu meresap.
4. Taburkan daun bawang. Aduk rata.
Baca Juga: Resep Kentang Tumis Saus Tiram Enak Ini Layak Jadi Menu Pelengkap Spesial Di Akhir Pekan
Baca Juga: Resep Sayur Bening Kacang Panjang Enak, Menu Berkuah Bening Andalan Untuk Makan Malam
Baca Juga: Resep Pepes Ikan Mas Enak, Menu Makan Malam Rumahan yang Begitu Menggiurkan
Baca Juga: Resep Cah Kembang Kol Bumbu Bawang Enak, Menu Pelengkap Rumahan yang Dibuat Dengan Sedikit Bahan
Baca Juga: Resep Sapo Nasi Ayam Tomat Enak, Menu Akhir Pekan yang Sulit Ditolak
KOMENTAR