Bahan Pelengkap:
5 lembar smoked beef, iris-iris
75 gram keju cheddar, parut
150 gram saus tomat
150 gram mayones
Cara Membuat Donat Hijau Bayam:
1. Blender air dan bayam sampai lembut. Saring. Ambil airnya 200 ml.
2. Campur tepung terigu, ragi instan, gula pasir, susu bubuk, dan baking powder. Aduk rata.
3. Tambahkan telur. Uleni rata. Masukkan air bayam sedikit-sedikit sambil diuleni sampai kalis.
4. Tambahkan margarin dan garam. Uleni sampai elastis. Diamkan 20 menit.
5. Kempiskan adonan. Timbang adonan masing-masing 40 gram. Bulatkan. Diamkan 10 menit. Pipihkan sedikit adonan. Bentuk bulat pipih. Letakkan di atas loyang yang ditaburi sedikit tepung terigu. Diamkan 45 menit sampai mengembang.
6. Goreng di dalam minyak padat yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang. Angkat dan tiriskan.
7. Olesi tipis saus tomat di atasnya. Taburi irisan smoked beef. Semprotkan mayones.
Baca Juga: Resep Donat Telur Asin Enak, Menu Variasi Donat Dengan Isian Gurih
Baca Juga: Resep Donut Ubi Ungu Krispi Enak Ini Wajib Ditiru Bagi Si Pecinta Donat Unik
Baca Juga: Resep Donat Es Teler Enak, Donat Nikmat Dengan Toping yang Unik!
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Penulis | : | Robert Christianto |
Editor | : | Dwi |
KOMENTAR