Ia juga menanyakan perhiasan dan sejumlah uang milik ibunya yang kini tak diketahui keberadaannya.
"Saya tahu emas milik mama seberapa. Sekarang banyak yang enggak ada. Uang di tabungan mama ada Rp 150 juta, sekarang mama enggak punya apa-apa," ungkap Yani.
Yani mengaku, dirinya hanya memperjuangkan hak empat anak Lina dari penikahan dengan Sule, yakni Rizky Febian, Putri Delina, Rizwan, dan Ferdinan.
"Dari pertama almarhum meninggal keluarga tidak pernah memperebutkan soal harta."
"Saya bersama keluarga memperjuangkan hak buat anak-anaknya, yang emas hilang dua miliar itu kan bukan uang sedikit ya," tegas Yani mewakili keluarga.
Selain itu Yani juga ceritakan perihal hubungannya dengan Teddy saat ini.
"Teddy ingin memperbaiki komunikasi, tapi sampe sekarang nggak ada," katanya.
Ia justru membandingkan hubungannya dengan mantan suami Lina, Sule yang hingga kini masih terjalin.
"Kalau sama keluarga kang Sule, setiap hari masih komunikasi,"katanya.
Artikel ini telah tayang di Tribunstyle.com dengan judul Dulu Diberi Jatah Oleh Sule, Terungkap Ibunda Lina Dianggap Pembantu Oleh Teddy: Mama Cuci Baju Dia
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR