Divonis Dokter Idap Toksoplasma Saat Hamil, Penyanyi Cantik Ini Sekarang Pantang Konsumsi Makanan Enak Ini
SajianSedap.com - Apakah anda masih ingat vokalis bank kotak?
Ya, Tantri 'kotak' beberapa waktu lalu sempat membagikan kabar buruk.
Meski sudah jarang tampil di layar kaca, namun kehidupannya kerap jadi sorotan publik.
Ternyata Tantri idap penyakit Toksoplasma saat hamil 3 bulan.
Tak disangka, ternyata makanan favorit semua orang ini bisa jadi penyebabnya.
Baca Juga: Delicious Ayam Tumis Tomat Hijau, Simple Dish Ready in 20 Minutes
Baca Juga: Comforting Soto Mie Daging, Weeknight Soup That Will Feed a Crowd
Hamil anak kedua, pemilik nama asli Tantri Syalindri malah berikan kabar sedih karena menderita toksoplasma.
Tak hanya berasal dari kucing, ternyata makanan yang menjadi kesukaan banyak orang ini bisa picu toksoplasma.
Tantri Idap Toksoplasma
Hal ini ia sampaikan melalui akun instagram miliknya saat ia mengunggah potret foto dirinya bersama anak pertama.
"Ada yang nemenin cek adek, ada cerita sedikit sebenernya kehamilan saya di awal terdeteksi toxoplashma, yang ga tau google ya.
Sempet shock, takut dan sedih. Pengen cerita banyak dalam bentuk video aja sih.
Setuju ga aku masukin di vlog #SisilainTanarda? #13weekspreggoAdek," tulisnya.
Menurut data memang infeksi bakteri ini lebih banyak terjadi pada bayi diawal kelahiran, namun tak menutup kemungkinan juga bisa terjadi pada ibu hamil yang banyak terpapar bakteri.
Setiap ibu hamil sebaiknya memerhatikan berbagai gejala kesehatan yang bisa terjadi.
Untuk penyebabnya, infeksi toksoplasma disebabkan karena bakteri T. gondii, yang biasanya datang dari kucing liar maupun kucing yang dipiara oleh penderita.
Artikel akan berlanjut setelah video ini
Gejala Toksoplasma
Melansir dari babycenter.co.uk, sekitar satu dari lima perempuan yang terinfeksi biasanya menunjukkan gejala mirip flu dengan berbagai tanda spesifik seperti:
- Suhu tubuh tinggi (demam) 38 derajat Celcius atau lebih
- Otot sakit
- Kelelahan
- Sakit tenggorokan
- Kelenjar bengkak
Makanan yang Bisa Picu Toksoplasma
Siapa sangka ternyata bakteri penyebab toksoplasma juga bisa ada makanan yang kita sukai.
Mengutip dari Health Line, T. gondii yang jadi penyebab toksoplasmosis juga bisa disebabkan dari daging yang terkontaminasi T. gondii.
Biasanya, daging yang terkontaminasi bakteri tersebut merupakan daging mentah atau daging yang tidak dimasak dengan matang.
Sebut saja daging yang dipakai dalam sajian sushi, dan juga satai.
Bila Anda penggemar satai, harus memastikan bila dagingnya benar-benar dibakar secara matang sempurna.
Anda juga harus memilih daging steak dimasak dengan matang sempurna, karena banyak varian steak yang memang tidak dimasak dengan matang sempurna.
Makanan itulah yang jadi penyebab toksoplasma, seperti yang dialami Tantri.
Tak hanya itu, daging dalam sushi, atau bisa juga sashimi, juga berisiko mengandung bakteri T. gondii.
Meski terbuat dari salmon, tapi bahan makanan terutama dari makhluk hidup yang tak dimasak bisa jadi memiliki kandungan bakteri penyebab toksoplasma.
Oleh karena itu, kita harus benar-benar memperhatikan makanan yang sudah jelas sehat, dan matang.
Baca Juga: Divonis Dokter Idap Kanker Paru-paru, Pria ini Ngaku Sembuh Total Tanpa Perlu Operasi, Kok Bisa?
Artikel Ini Telah Tayang di SajianSedap.com dengan Judul Tantri 'Kotak' Derita Penyakit Toksoplasma Saat Hamil 3 Bulan, Ternyata Makanan Favorit Semua Orang Ini Jadi Sebabnya
Penulis | : | Siti Afifah |
Editor | : | Siti Afifah |
KOMENTAR