Jadi Obat Nenek Moyang yang Bikin Kebal Penyakit, Cobain, deh, Kerokan dengan Bahan Dapur Ini!
Sajiansedap.com - Saat musim hujan seperti ini, masuk angin sering menyerang tubuh.
Bila tubuh terkena masuk angin, badan akan terasa lemas dan mengganggu aktivitas.
Sebenarnya, masuk angin merujuk kepada gejala demam, badan pegal, perut kembung, hidung mampet, serta tidak bisa buang angin.
Baca Juga: Tips Masak Bawang Merah agar Renyahnya Tahan Lama, Pastikan Tabur Tepung ini saat Menggoreng
Untuk mengatasi gejala tersebut, Saselovers bisa minum obat seperti paracetamol.
Namun, banyak orang memilih kerokan untuk mengatasi masuk angin.
Namun, ada beberapa hal yang harus diperhatikan supaya manfaat kerokan bisa terasa pada tubuh dan bukan sebaliknya.
Gunakan Bahan Alami Ini untuk Kerokan
Nah dari pada menggunakan minyak kayu putih, lebih baik mengunakan bahan alami seperti bawang merah.
Untuk membuatnya, kupaslah bawang merah menjadi beberapa bagian besar.
Kemudian, dicampurkan dengan minyak esensial atau baby oil.
Setelah itu, bawang merah akan digosokkan pada tubuh.
Biasanya area yang dikerok adalah leher bagian depan, belakang, dan sepanjang bagian punggung.
Menggunakan bawang merah untuk kerokan memang tergolong jarang.
Eits, siapa sangka bawang merah punya segudang manfaat untuk tubuh.
Manfaat Bawang Merah
Meski tidak dimakan, bawang merah juga memberikan manfaat ketika digunakan sebagai bahan kerokan untuk mengatasi masuk angin.
Menurut Prof. Dr. dr. Didik Gunawan Tamtomo, PAK, MM. M.Kes, seperti dikutip Kompas.com, kerokan dengan bawang memberikan efek vasodilatasi.
Ini merupak efek yang melancarkan peredaran darah dan menimbulkan efek menenangkan.
Kedua efek itulah yang menjadikan kerokan bawang merah ampuh untuk mengatasi masuk angin pada beberapa orang.
Baca Juga: Pantas Dipercaya Saat Masuk Angin, Kerokan Pakai Bawang Merah Ternyata Punya Manfaat Ajaib Ini
Tak hanya, bawang merah juga lebih aman digunakan ketimbang menggunakan uang koin dan minyak.
Menggosokkan koin secara berulang dapat menimbulkan gesekan yang kuat hingga membuat kulit iritasi.
Sementara, bawang merah memiliki tekstur yang lebih tumpul sehingga risiko iritasi kulit lebih kecil.
Artikel ini telah tayang di Nakita.com dengan Judul: #5MenitAja Kerokan Pakai Bawang Mewah, Rasakan Manfaat Luar Biasa Ini
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Source | : | Nakita |
Penulis | : | Sera B |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR