Selama ini Kita Salah Besar, Begini Cara Benar Mencairkan Ayam yang Aman dan Jauh dari Bakteri
SajianSedap.com – Di masa pandemi seperti sekarang ini pasti banyak yang stok persediaan makanan.
Salah satunya adalah ayam.
Nah, agar tidak cepat busuk ayam akan ditaruh di freezer agar lebih tahan lama.
Ketika ingin memasaknya, kita hanya perlu mengeluarkannya dari kulkas.
Tapi, tahukah Anda kalau kebanyakan orang mencairkan ayam dengan cara yang salah?
Baca Juga: Gampang Banget Berbau Apek, Begini Cara Menyimpan Tepung Beras Cuma dengan Benda yang Ada Di Dapur
Baca Juga: Cara Bikin Nugget Seenak Produk Kemasan, Pasti Renyah dan Kenyal Asal Tahu Trik Rahasia Ini
Kita terbiasa mendiamkan ayam di suhu ruang sampai lumer atau malah merendamnya di dalam air, kan?
Kedua cara ini salah besar, lho.
Ayam termasuk bahan yang mudah sekali busuk jika didiamkan dalam waktu lama di suhu ruang.
Ayam juga mudah ditumbuhi bakteri jika direndam dalam air.
Wah, kalau sudah ditumbuhi bakteri, cara memasaknya harus benar agar bakteri bisa mati sempurna.
Lalu, bagaimana cara mencairkan ayam yang benar?
Simak caranya berikut inii.
Diamkan Semalaman di Chiller
Baca Juga: Pedagang Ketroprak Bongkar Rahasia Membuat Kerupuk Melempem Jadi Renyah Kembali, Cuma 5 Menit!
Kalau tahu akan memasak ayam besok pagi, segera turunkan ayam beku dari freezer ke dalam chiller (kulkas).
Diamkan semalaman dan esoknya kita akan mendapatkan ayam lumer yang siap diolah.
Dengan cara ini, ayam dijamin tidak akan busuk dan ditumbuhi bakteri.
Kenapa? Karena suhu kulkas masih cukup dingin untuk membuat ayam segar dalam waktu semalaman.
Hal ini juga bisa dilakukan pada masakan ayam yang sudah matang.
Misalnya kita punya semur ayam yang beku dan ingin dipanaskan kembali, ikuti saja cara di atas.
Turunkan semur ayam dari freezer ke chiller dan diamkan semalaman.
Jadi, hindari mencairkan ayam dengan mendiamkannya di suhu ruang, ya.
Ayam memang lebih cepat lumer, tapi kesegarannya pasti menurun.
Baca Juga: Anti Repot, Begini Tips Rahasia Agar Air Lemon Bisa Keluar Banyak saat Diperas, Cuma Butuh 30 Detik!
Kalau Mau Tetap Direndam Air
Lalu, bagaimana kalau kita mau memasak ayamnya mendadak dan tidak direncanakan?
Kalau tiba-tiba ada tamu yang akan datang, atau keluarga meminta dimasakkan sup ayam?
Kalau mendadak seperti ini, cara paling cepat melumerkan ayam memang merendamnya di dalam air.
Tapi, kebanyakan orang melakukan hal yang salah.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Ayamnya dibungkus plastik lalu direndam di dalam air.
Nah, plastiknya adalah plastik kresek saat membeli ayam.
Jadinya, air bisa masuk ke dalam plastik dan membasahi ayam.
Wah, cara ini super salah dan sebaiknya jangan pernah kita lakukan, lo.
Air adalah makanan bagi bakteri di dalam ayam.
Jadinya, sudah pasti ayam akan dihinggapi super banyak bakteri.
Selain itu, perubahan suhu antara air dengan freezer juga membuat ayam jadi mudah berkurang kesegarannya.
Jadi, ayam sama sekali tidak boleh direndam air?
Jawabannya tergantung kebutuhan, kalau mau terburu-buru sekali, ayam masih boleh direndam dalam air.
Tapi, dengan satu catatan, caranya harus benar.
Jadi, rendam ayam di dalam air dingin, bukan air biasa.
Perubahan suhu yang tidak terlalu ekstrim ini akan menjaga kesegaran ayam.
Selain itu, pastikan air tidak bisa mengenai ayam.
Caranya, masukkan ayam ke dalam wadah kedap udara atau ikan rapat dengan plastik.
Dengan begini, ayam akan cair lebih cepat dan kesegarannya tetap terjaga.
Yuk, cairkan ayam dengan cara yang benar mulai dari sekarang.
Ingat, kualitas ayam sangat tergantung pada cara kita memperlakukan dan mengolahnya.
Selamat membuat keluarga lebih sehat.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Penulis | : | Rafida Ulfa |
Editor | : | Rafida Ulfa |
KOMENTAR