Disinilah Chiki hadir menemani mereka beraktivitas di new normal sebagai teman bermain bersama untuk melepas kejenuhan yang menghampiri mereka di masa New Normal ini.”
Ajakan untuk bermain secara positif dengan cara aman yang baru ini, yaitu bermain menggunakan masker Chiki diharapkan dapat disambut baik oleh seluruh generasi Indonesia.
Brand Manager Extruded Category PT. Indofood Fritolay, Irvan Ferdiansyah juga menambahkan “Jaman dulu sebelum adanya new normal, anak-anak dan milenial lebih banyak bermain dan beraktivitas di luar rumah bersama teman-temannya seperti bermain sepak bola, bersepeda, maupun belajar dan bekerja di pagi, siang, ataupun sore hari.
Baca Juga: Resep Tongseng Lele Enak Ini Pasti Bikin Makan Siang Jadi Lebih Asik
Namun, kalau melihat kebiasaan anak-anak dan generasi milenial sekarang di masa new normal, mayoritas dari mereka cenderung bermain maupun beraktivitas sendiri untuk bisa tetap aman di dalam situasi yang masih bisa berubah-ubah ini.
Melalui kampanye ‘Stay Safe Bersama Chiki’ yang hadir secara online ini, mereka juga dapat memanfaatkan waktu kebersamaan lintas generasi menjadi lebih menyenangkan, tetapi dengan cara yang tetap aman melalui penggunaan masker Chiki.
Kami berharap, kehadiran masker Chiki serta kemasan jumbo Chiki ini bisa memberikan pengalaman berbeda kepada mereka untuk selalu bisa bermain secara positif dan aman dengan cara baru ini,” ujarnya.
Oleh karena itu, kampanye Chiki ini diharapkan dapat mendorong dan memotivasi generasi Indonesia untuk tetap semangat beraktivitas dimana pun kapan pun dan menjadi sosok yang mampu melihat sesuatu yang biasa menjadi luar biasa, menyenangkan dan dapat dinikmati orang banyak, khususnya di masa new normal yang menawarkan kesempatan dan tantangan baru ke depannya.
KOMENTAR