Melansir Web MD, kacang-kacangan jamak mengandung vitamin E.
Beberapa jenis kacang seperti kacang almond, kacang tanah, dan kacang Brazil juga mengandung selenium.
Baca Juga: Resep Sate Cireng Sambal Kacang Enak Ini Bisa Kita Buat Sendiri Dengan Resep Berikut
Vitamin E dan selenium dapat melindungi sel dari kerusakan dan infeksi.
Pemilik masalah jerawat umumnya kekurangan zat antioksidan seperti vitamin E dan selenium.
Kendati belum ada studi khusus yang membuktikan antioksidan bisa mengurangi jerawat, namun kedua zat ini pada dasarnya bisa menunjang proses penyembuhan jerawat.
Benarkah Kacang Bikin Jerawatan?
Selain itu, kacang-kacangan juga mengandung asam lemak esensial omega-3 dan omega-6 yang penting bagi tubuh terutama menjaga kesehatan jantung.
Namun, konsumsi asam lemak sehat ini secara berlebihan juga bisa memengaruhi jerawat.
Melansir Insider, terlalu banyak konsumsi asam lemak omega-6 bisa membuat peradangan seperti jerawat jadi memerah dan makin parah.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Baca Juga: Resep Sayur Kacang Panjang Melinjo Enak Ini Bisa Banget Untuk Hangatkan Santap Malam
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR