SajianSedap.com - Resep Cakwe Goreng Isi yang enak ini tidak boleh ketinggalan untuk disajikan, apalagi saat akhir pekan.
Cita rasa yang luar biasa lezat dari Resep Cakwe Goreng Isi langsung terasa dalam sekali gigitan.
Yuk, simak Resep Cakwe Goreng Isi berikut ini dan langsung hadirkan di meja makan untuk camilan di akhir pekan.
Baca Juga: Resep Cakwe Goreng Udang Enak, Camilan yang Rasanya Juara Banget
Waktu: 45 Menit
Sajian: 16 Buah
Bahan:
4 buah cakwe, potong-potong 5 cm
Bahan Isi:
200 gram udang kupas, dicincang kasar
100 gram ikan tenggiri, dihaluskan
25 gram wortel, diparut halus
1 buah cabai merah besar, dibuang bijinya, dicincang
1 batang daun bawang, diiris halus
2 buah putih telur
1 sendok teh kecap ikan
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
25 gram tepung sagu
1 sendok teh seledri, dicincang halus
500 ml minyak untuk menggoreng
Bahan Saus:
4 buah cabai merah keriting, ditumbuk kasar
2 buah cabai rawit merah, ditumbuk kasar
1 siung bawang putih, dicincang halus
500 ml air
1/2 sendok teh garam
2 sendok teh gula pasir
1 sendok teh tepung sagu dan 1 sendok teh air, dilarutkan untuk pengental
1/4 sendok teh cuka
Cara Membuat Cakwe Goreng Isi:
1. Isi: campur udang cincang, ikan tenggiri, wortel parut, cabai merah cincang, putih telur, kecap ikan, garam, dan merica bubuk. Aduk sampai kalis. Masukkan tepung sagu, daun bawang, dan seledri cincang. Aduk rata.
2. Sendokkan isi di atas cakwe. Ratakan.
3. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang.
4. Saus, rebus cabai merah keriting, cabai rawit merah, bawang putih, air, garam, dan gula pasir sampai mendidih.
5. Kentalkan dengan larutan tepung sagu. Masak sambil diaduk sampai meletup-letup. Tambahkan cuka. Aduk rata.
6. Sajikan cakwe goreng bersama sausnya.
-----
Dapatkan aneka resep praktis dan mudah langsung dari handphone Sase lovers dengan berlangganan emagz tabloid Saji dengan klik di sini
Baca Juga: Resep Risoles Tuna Sayuran Enak, Camilan Sederhana Kesukaan Seisi Rumah
Baca Juga: Resep Kolak Pisang Gula Merah Enak, Si Manis yang Bikin Ngemil Jadi Lebih Seru
Baca Juga: Resep Kroket Jamur Enak, Kreasi Camilan Nikmat Untuk Menutup Akhir Pekan
Baca Juga: Resep Kue Kipas Enak, Olahan Kue Semprong yang Pas Untuk Camilan
Baca Juga: Resep Kue Lumpur Kacang Hijau Enak, Cocok Untuk Teman Ngeteh Saat Akhir Pekan
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR