1. Masker anti jerawat
Cara buatnya cukup campur tiga sendok makan madu dan satu sendok bubuk kayu manis.
Kayu manis akan menghentikan bakteri penyebab jerawat dan madu akan bekerja untuk mengurangi kemerahan dan mengembalikan kelembapan.
Biarkan sekitar sepuluh menit, lalu basuh dan tepuk-tepuk sampai kering.
Baca Juga: Gak Perlu Lagi Ke Salon, Perawatan Di Rumah Pakai Bahan Dapur ini Dijamin Bebas Dari Jerawat!
2. Menebalkan Bibir
Bibir anda tipis?
Tidak perlu melakukan operasi untuk menebalkan bibir.
Anda bisa menggunakan pelembap bibir yang dicampur bubuk kayu manis.
Gosokkan campuran tadi selama beberapa detik, lalu diamkan sebentar.
Anda akan merasakan sedikit sensasi menggelitik dari rempah-rempah.
Ingat, jangan pernah mengoleskan kayu manis kering langsung ke bibir karena dapat menyebabkan iritasi.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Source | : | Sajian Sedap |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR