SajianSedap.com - Resep Wafel Ala Pizza bisa menjadi pilihan bagi Anda yang ingin membuat menu sarapan unik.
Kenikmatan dari Resep Wafel Ala Pizza bisa bikin sarapan besok menjadi istimewa.
Tertarik untuk menyajikan Resep Wafel Ala Pizza yang nikmat ini?
Baca Juga: Resep Wafel Pisang Keju Enak, Gurih dan Manis dalam Satu Gigitan
Waktu: 60 Menit
Sajian: 6 Potong
Bahan:
300 ml susu cair
200 gram tepung terigu protein sedang
1 sendok teh baking powder
2 butir telur
2 sendok makan gula pasir
35 gram margarin cair
1/2 sendok teh garam
Bahan Saus:
1/2 buah bawang bombay, dicincang halus
1 buah tomat, dibuang bijinya, dicincang halus
50 gram saus tomat
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh gula pasir
70 ml air
1/2 sendok teh oregano
2 sendok makan minyak untuk menumis
Bahan Taburan:
2 buah sosis ayam, dibelah dua memanjang, iris
125 gram jagung manis, dipipil lalu rebus
100 gram keju cepat leleh, diparut
Cara Membuat Wafel Ala Pizza:
1. Saus, panaskan minyak. Tumis bawang bombay sampai harum. Masukkan tomat. Tumis sampai layu. Masukkan saus tomat, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata. Tambahkan air. Masak sampai meresap dan kental. Masukkan oregano. Aduk rata dan angkat. Sisihkan.
2. Wafel, kocok telur dan gula pasir sampai gula larut. Tambahkan campuran susu cair sedikit demi sedikit sambil dikocok rata. Tuang sedikit-sedikit ke dalam campuran tepung terigu dan baking powder sambil diaduk sampai licin. Tambahkan margarin dan garam. Aduk rata.
3. Tuang ke cetakan wafel listrik bentuk kotak yang sudah dipanaskan dan dioles sedikit margarin. Tutup cetakan dan biarkan matang.
4. Ambil satu buah wafel. Oleskan saus. Taburkan bahan taburan. Panggang hingga keju meleleh.
Baca Juga: Resep Wafel Oreo Saus Cokelat Enak, Menu Sarapan Fancy Untuk Akhir Pekan
Baca Juga: Resep Wafel Pisang Kacang Berempah Enak, Sarapan Mudah dan Praktis
Baca Juga: Resep Nasi Goreng Wafel Enak, Menu Sarapan yang Unik Untuk Akhir Pekan
Baca Juga: Resep French Toast Wafel Enak Ini Bisa Jadi Sarapan Terlezat Pagi Ini
Baca Juga: Sarapan Anak Praktis Pagi Ini Bisa Kita Kreasikan Dengan Resep Wafel Kentang Pandan
KOMENTAR