Rutin Konsumsi 2 Butir Telur Setiap Hari dan Rasakan Perubahannya pada Tubuh, Dijamin Gak Akan Nyangka!
SajianSedap.com - Anda pasti punya telur di kulkas kan?
Coba sekarang keluarkan dan olah jadi menu sarapan pagi setiap hari.
Soalnya, konsumsi dua butir telur setiap hari terbukti bisa bikin tubuh jadi sehat, lo.
Baca Juga: Siapa Sangka Cuma dengan Minum Air Rebusan Kelapa, Tubuh Akan Rasakan 8 Hal Mencengangkan Ini!
Bahkan, ada deretan perubahan yang akan terjadi dalam tubuh kalau hal ini rutin kita lakukan.
Dijamin kamu enggak akan sangka kalau telur punya manfaat begitu luar biasa!
Yuk, cari tahu apa saja manfaat makan dua butir telur setiap hari untuk kesehatan tubuh!
Manfaat Mengonsumsi Telur Setiap Hari
Telur telah dikenal sebagai salah satu sumber protein yang mudah kita jumpai.
Anda perlu tahu jika kita biasa mengonsumsi telur 2 butir setiap hari, kira-kira apa yang akan terjadi pada tubuh?
Ini dia 9 hal yang akan kita rasakan jika mengonsumsi 2 butir per hari.
Baca Juga: Bau Mulut Bikin Malu dan Gak Pede? Konsumsi 4 Buah Ini Dijamin Ampuh loh!
1. Otak akan terlindungi oleh Kolin
Kekurangan kolin dapat menyebabkan penurunan ingatan.
Jika anda mengonsumsi 2 butir telur sehari, tubuh akan cukup menerima nutrisi ini karena telur merupakan sumber zat kolin.
2. Mata akan terawat
Penelitian terbaru menunjukkan telur ayam kaya akan lutein, zat ini membuat penglihatan menjadi jernih dan tajam.
Jika kekuran zat ini daya tangkap mata akan menurun.
3. Penyerapan kalsium dibantu vitamin D
Jika anda diminta meminum sesendok minyak ikan atau telur rebus pasti anda akan memilih yang terakhir.
Apalagi jika tahu kandungan vitamin D sama antara minyak ikan da telur rebus.
Vitamin D membantu kalsium menyerap dan menguatkan tulang serta gigi Anda dengan lebih baik.
4. Vitamin D kompleks melindungi kulit, rambut, dan liver
Biotin, vitamin B12, dan protein bergizi bermanfaat pada penguatan rambut dan kulit.
Fosfolipid yang terkandung dalam telur ayam membantu membersihkan toksin dari hati.
5. Menurunkan berat badan
Jika Anda menggabungkan diet rendah kalori dengan konsumsi telur ayam untuk sarapan pagi, Anda menurunkan berat badan dua kali lebih cepat.
Lakukan dalam kurun waktu yang lama, sehingga Anda bisa mengurangi jumlah makanan yang dikonsumsi dalam sehari.
Artikel Berlanjut Setelah Video Di Bawah Ini :
6. Mengurangi risiko kanker
Kolin, yang sangat penting bagi otak, juga mengurangi risiko kanker.
Menurut hasil sebuah penelitian,wanita yang diet hariannya saat remaja termasuk telur, risiko terkena kanker payudara menurun sebesar 18%.
7. Memperlambat penuaan
Ini terbukti dari penelitiaan yang dilakukan ilmuwan Belanda.
Pada 87% wanita berusia 35 sampai 40 tahun, bintik-bintik penuaan menghilang dan kulit terangkat.
Pada pria, keriput di sekitar mata terasa memudar.
Baca Juga: Dari Lele Sampai Mujaer, Benarkah Konsumsi Ikan yang Makan Kotoran Bisa Berbahaya Untuk Tubuh?
Source | : | intisari |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR