SajianSedap.com - Resep Dendeng Balado Aroma Jeruk merupakan Resep #KemilauKulinerIndonesia yang wajib dicoba.
Berbeda dengan olahan daging lainnya, hidangan khas Sumatera Barat mempunyai ciri khas yang unik.
Yaitu disajikan dengan irisan daging sapi yang dipotong tipis-tipis, sehingga saat digigit tekstur daging terasa sedikit lebih renyah.
Setelah itu, olahan daging satu ini disajikan dengan bumbu balado yang ditumbuk kasar.
Perpaduan rasa daging yang gurih dan bumbu balado yang nikmat serta aroma daun jeruk membuat hidangan satu ini patut diacungi jempol.
Dengan Resep Dendeng Balado Aroma Jeruk, kita jadi tidak perlu harus ke rumah makan Padang lagi untuk bisa menyantap dendeng yang lezat.
Selamat mencobanya di rumah ya.
Baca Juga: Resep Masak Dendeng Basah Bawang, Cuma Butuh 4 Langkah Saja Untuk Membuatnya
Waktu: 90 Menit
Sajian: 5 Porsi
Bahan:
500 gram daging gandik, iris tipis searah serat
1 1/2 sendok air asam jawa
1 sendok teh garam
Minyak untuk menggoreng
Bahan Balado:
5 lembar daun jeruk
1/2 sendok makan garam
1 sendok teh gula pasir
1/2 sendok makan air asam jawa dari 1 sendok teh asam jawa dilarutkan dalam 2 sendok makan air
150 ml minyak untuk menumis
Bumbu Tumbuk Kasar:
15 butir bawang merah
10 buah cabai merah besar
10 buah cabai merah keriting
Cara Membuat Dendeng Balado Aroma Jeruk:
KOMENTAR