Nah, yang unik dari roti isi krim moka di sini adalah bentuk rotinya yang berupa horn atau tanduk.
Di bagian tengahnya yang berlubang diberi isi krim moka dan taburan meises di atasnya.
Rasa krim mokanya terasa paling beraroma dan enak di antara tiga toko roti legendary lainnya.
Tekstur rotinya pun lembut. Harga roti horn isi krim mokanya Rp 7 Ribu.
2. Maison Weiner, Krim Moka Bertabur Meises
Jl. Kramat 2 No. 2, Jakarta Pusat
Telp: 0819.0541.0000
Instagram: @maisonweiner
Toko roti dan bakeri Maison Weiner termasuk legendaris karena saat ini tokonya sudah berusia lebih dari 80 tahun.
Salah satu varian roti yang tak kalah legendaris dari toko roti ini adalah roti berbentuk oval dengan isi olesan tebal krim moka dan bertabur meises cokelat di atasnya.
Roti isi krim moka yang selalu jadi favorit ini memiliki aroma dan rasa yang khas, sehingga dapat mengingatkan Sajiers pada momen indah di masa kecil.
Sayang, tekstur rotinya agak kering.
Namun jika Sajiers penasaran ingin mencicipi aroma dan rasa khas krim mokanya bisa menebusnya seharga Rp 10 ribu per buah.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR