SajianSedap.com - Resep Cake Kukus Karamel Lapis Keju yang enak bisa banget dibuat tanpa oven.
Selain mudah dibuat, kelembuatan Resep Cake Kukus Karamel Lapis Keju ini juga sangat memanjakan lidah.
Simak cara mudah membuat Resep Cake Kukus Karamel Lapis Keju dengan resep berikut ini.
Baca Juga: Resep Cup Cake Cokelat Biskuit Enak, Mudah Dibuat dan Irit Bahan
Waktu: 45 Menit
Sajian: 16 Potong
Bahan Karamel:
100 gram gula pasir
100 ml air panas
50 gram santan kental instan
Bahan:
400 gram putih telur
1/2 sendok teh garam
2 sendok teh emulsifier (SP/TBM)
85 gram gula pasir halus
45 gram gula palem
200 gram tepung terigu protein rendah
25 gram susu bubuk
1/2 sendok teh baking powder
1/4 sendok teh esens vanila
10 keping Oreo tanpa krim, dicincang kasar
Bahan Lapisan:
10 lembar keju lembaran
Cara Membuat Cake Kukus Karamel Lapis Keju:
1. Karamel, panaskan gula pasir sampai berkaramel. Masukkan air panas. Aduk sampai larut. Angkat. Tambahkan santan kental instan. Aduk rata. Sisihkan. Ambil 175 ml. Sisihkan.
2. Kocok putih telur, garam, dan emulsifier sampai setengah mengembang. Masukkan gula pasir dan gula palem sedikit-sedikit sambil dikocok sampai mengembang.
3. Masukkan tepung terigu, susu bubuk, dan baking powder sambil diayak dan dikocok perlahan bergantian dengan campuran karamel dan esens vanila.
4. Tuang 1/3 bagian di loyang 20x20x7 cm yang dialas kertas roti tanpa dioles margarin.
5. Kukus di atas api sedang 10 menit. Tata keju.
6. Ambil 1/3 bagian adonan. Tambahkan cincangan oreo. Aduk sampai menyebar. Tuang di atas keju. Kukus 10 menit.
7. Tata lagi keju lembaran. Tuang lagi sisa adonan sambil diaduk perlahan.
8. Kukus lagi di atas api sedang 10 menit sampai matang.
Baca Juga: Serunya Cake Decorating Class Bersama Teng Ratna Jadi Penutup 20 Tahun Terbitnya Majalah Sedap
Baca Juga: Resep Apple Chocolate Cake Enak, Hantaran Natal Dengan Tampilan Istimewa
Baca Juga: Resep Pancake Wortel Enak Jadi Menu Sarapan Praktis & Sehat Untuk Si Kecil
Baca Juga: Resep Muffin Cokelat Marmer Enak, Cake Lembut yang Cocok Untuk Sarapan
Baca Juga: Resep Cake Pisang Kacang Enak, Camilan Cantik yang Menggiurkan
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR