Kaleidoskop Kuliner 2019, Demi Layani Suami, Deretan Artis Ini Belajar Masak Setelah Menikah di Tahun 2019!
SajianSedap.com - Di tahun 2019, banyak deretan artis yang menikah dan melepas masa lajang.
Yang paling sensasional tentu saja pernikahan Syahrini dan Reino Barack.
Syahrini pun diketahui sampai belajar masak demi melayani sang suami, lo.
Ya, sebagai artis memang tak heran kalau penyanyi cantik ini sama sekali tak jago urusan dapur.
Hal yang sama ternyata juga dialami deretan artis cantik lainnya.
Yuk, sama-sama kita intip deretan artis yang rela belajar masak setelah menikah di tahun 2019.
1. Citra Kirana
Pernikahan Citra Kirana dan Rezky Aditya tentu saja masih hangat di ingatan publik.
Ya, pernikahan keduanya jadi pernikahan paling tenar di penghujung tahun 2019 tepatnya pada 1 Desember 2019 lalu.
Satu minggu dari momen bahagia tersebut, keduanya mengaku belum sempat bepergian ke mana-mana.
"Lebih istirahat saja sih," ujar Citra Kirana, di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Minggu (8/12/2019).
Selain itu, Rezky mengaku menghabiskan waktu dengan mencicipi sarapan hasil buatan sang istri.
Rezky tidak meminta masakan yang sulit kepada Citra.
"Omelet, telor rebus, memang sesuai request aku sih karena, kan, memang kami lagi diet banget dan memang supaya bajunya muat," kata Rezky.
Citra Kirana mengaku senang sang suami tidak meminta menu sarapan yang sulit diwujudkan.
"Jadi request-nya yang gampang. Alhamdullilah," ujar Citra Kirana.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
2. Siti Badriah
Siti Badriah dan Krisjiana Baharudin resmi menikah pada 25 Juli 2019 lalu.
Tetapi sejak menikah, Siti Badriah mengaku bahwa dirinya belum menunjukkan perkembangan yang signifikan untuk urusan dapur.
"Masak, air, belum sih sejauh ini belum bisa masak. Saya masih gitu-gitu ajalah," ujar Siti Badriah.
"Kalau makan aku belum bisa masak tapi udah ada yang masakin jadi aku cuma naroh-narohin aja, kalau piringnya aku balikin lagi," ungkap Siti Badriah.
"Ya paling gampang nyediain air minum sih seret ya sediain," tambahnya.
Meski dirinya sudah mencoba belajar masak, tetapi justru sang suamilah yang lebih banyak mengajarinya masak.
"Sempat kemarin aku belajar masak diajarin sama dia, dia tuh pengen mac and cheese aku bikinin, tapi tetap dipantau dia dari belakang," papar Sibad.
"Terus dia bikin saladnya jago jadi aku bikinin juga. Selalu sih dia yang ajarin, jadi bukan gue yang ngajarin," lanjutnya.
3. Irish Bella
Irish Bella dan Amar Zoni menikah pada 28 April 2019.
Usut punya usut, ternyata Irish tidak terlalu jago dalam urusan masak memasak.
Makanya, Ia diketahui pernah belajar memasak dengan Asmirandah.
Keduanya akan menghidangkan ayam goreng lengkuas dan sayur asem.
Sementara para suami, yakni Ammar Zoni dan Jonas Rivanno menunggu hingga hidangan tersebut jadi.
Namun, karena sudah menunggu cukup lama, Ammar dan Jonas akhirnya memutuskan untuk menilik ke dapur.
Menariknya, pada saat yang bersamaan Irish tengah panik ketika disuruh mengecek ayam lengkuas yang tengah digoreng oleh Asmirandah.
Kepanikannya itu tentu saja dilihat oleh sang suami, Ammar Zoni.
Maka tak heran jika Ammar lalu mengungkap hal menohok mengenai kemampuan Irish saat di dapur.
"Tapi gue mau ngasih tahu sama kalian semua, istri gue ini jago sekali masak,"
"Saking jagonya dia masak air bisa sampe kering loh," canda Ammar Zoni.
"Ih jahat banget," timpal Asmirandah.
Irish pun hanya bisa terdiam mendengar pernyataan suaminya.
4. Cut Meyriska
Sejak menikah dengan Roger Danuarta pada 17 Agustus 2019 lalu, Cut Meyriska mengungkapkan bahwa dirinya mulai belajar menjadi seorang istri.
Salah satu hal yang dipelajari Cut Meyriska yaitu memasak untuk sang suami.
Cut Meyriska mengungkapkan, Roger Danuarta selalu mengonsumsi makanan yang simple di pagi hari.
Di samping itu, jika ada waktu luang, keduanya akan belanja kebutuhan dapur bersama.
"Paling cuma bikin kopi sama waffle aja, atau paling dia request, 'Besok libur nih, kita belanja yuk' gitu, masak," ungkap Cut Meyriska saat ditemui Grid.ID di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (24/9/2019).
Pernah pula Roger Danuarta meminta dirinya untuk memasak makanan spesial.
"Paling Mie Aceh gitu, tapi nggak selalu sih. Kalau Mie Aceh juga gak terlalu susah kan, karena udah ada bumbu yang sudah diracik, dibawa dari sana," ungkap Cut Meyriska.
Tak jarang pula Cut Meyriska konsultasi kepada ibunya soal cara memasak.
"Memang dari dulu dikasih resep sama mama. Ini pakai ini. Jadi kalau di rumah itu bumbu-bumbunya memang dari Aceh, sudah disiapin. Jadi nggak perlu ribet, tinggal dimasuk-masukkin aja," lanjutnya.
Di sisi lain, Cut Meyriska mengungkapkan bahwa sang suami lebih telaten dalam urusan dapur daripada dirinya yang hanya bisa memasak sesuatu yang sederhana.
Bahkan, Cut Meyriska sempat dibuatkan sarapan oleh Roger Danuarta.
"Iya Roger emang dasarnya lebih pinter masak ketimbang aku. Aku cuma ke beberapa aja yang maunya Roger, kayak lasagna, mungkin kayak yang simple-simple aja. Oseng-oseng telur gitu,"
"Kemarin Roger sempet bikinin sarapan juga buat aku. Bikinin pancake gitu," tutup Cut Meyriska.
5. Syahrini
Menikah dengan konglomerat tak otomatis membuat Syahrini lupa tugasnya sebagai seorang istri.
Buktinya, Ia tetap saja mau repot belajar masak untuk Reino Barack.
Pada acara #2019PilihShopee, Syahrini pun ditanya perihal masak-memasak oleh Indra Herlambang yang menjadi host acara itu.
Wanita kelahiran Bogor ini pun membeberkan bahwa hingga saat ini Syahrini mengaku jarang memasak untuk Reino Barack.
"Masak buat suami atau beli aja dari luar ?" Tanya Indra Herlambang kepada Syahrini saat dipantau Grid.ID pada saat acara berlangsung, di kawasan Menteng, Jakarta Selatan, Selasa (2/4/2019).
"Untuk sementara waktu beliin dulu dari luar, hahaha. Baru nanti aku masakin," jawab Syahrini.
Mendengar jawaban Syahrini yang blak-blakan tersebut, Indra Herlambang langsung tergelak dan menyarankan Syahrini memasak untuk Reino Barack.
"Kalau ini jujur banget ya, hahaa. Dimasakin dong lakiknya," anjur Indra Herlambang.
Kemudian Syahrini pun menimpali bahwa dirinya juga terkadang memasak untuk Reino Barack, bahkan mendapatkan pujian dari sang suami.
"Udah pernah dimasakin nasi goreng, sup ayam, enak katanya," ungkap Syahrini.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR