"Jadi kita juga harus pintar. Netizen juga harus pintar kalau mau berkomentar, kan ada handphone," ujar Iis Dahlia saat Grid.ID temui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (17/12/2019).
"Handphone pada bagus-bagus, Googling, peraturannya seperti apa, siapa yang bekerja, orang itu beda-beda kali," jelasnya.
"Ticketing beda, pilot beda, bagasi beda, bea cukai beda. Jadi jangan siapa yang salah, siapa yang kena bully," sambungnya.
Ditambah menurutnya, banyak berita di luar sana yang memberitakan suaminya hal-hal yang belum pasti kebenarannya.
Lantaran itu, Iis Dahlia meminta netizen untuk menelaah kembali informasi yang didapatkannya.
"Jangan memberitakan hal yang... Berita tuh memberitakan hal itu yang bener. Mau salah, mau bener, tapi bener, realnya ada, realitanya ada dan harus smart," ungkap Iis Dahlia.
"Bahwa untuk mencerdaskan semua itu tanggungjawab kita semua. Jangan hal yang salah dibesar-besarkan dan salah," tegas Iis Dahlia.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Source | : | tribunnews,Grid.id |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR