Sayangnya, setelah matang dimasak, bakso acinya terasa kurang kenyal saat dikunyah.
Namun begitu, bumbunya terasa gurih dengan sentuhan aroma daun jeruk.
Jika Sajiers ingin mencobanya, bisa menebusnya seharga Rp 25 ribu dan membelinya melalui market place.
4. Bakso Aci Neng Geulis, Bumbu Dengan Irisan Bawang Goreng
Ketika Sajiers membeli satu kemasan bakso aci ini, akan mendapatkan cukup komplet isinya.
Di antaranya bakso aci isi daging, bakso aci isi kacang, sukro aroma cikur (kencur), batagor dan siomay kering, minyak, bumbu, dan cabai kering yang dibungus terpisah.
Kendati tidak dilengkapi jeruk limau, namun bumbu gurihnya memiliki aroma jeruk yang cukup dominan.
Uniknya, di dalam bumbunya terdapat irisan bawang goreng, sehingga aromanya makin mengoda.
Yang juga menarik, setelah matang kuahnya tidak terlalu merah namun cita rasa pedasnya sangat menggigit lidah, dengan sentuhan aroma dan rasa kencur yang juga dominan, layaknya sajian bakso aci aslinya.
Jika Sajiers ingin mencobanya, bisa membelinya seharga Rp 20 ribu melalui market place. (INDRI I)
Baca Juga: Resep Mi Telur Bumbu Kari Enak, Menu Bekal Fancy nan Praktis Untuk Buah Hati
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR