"Maharnya hanya uang 100 ribu aja. Aku mintanya 100 ribu aja," ujar Dhawiya Zaida.
Ia beralasan mahar 100 Ribu dinilai cukup lantaram tak mau memberatkan pihak mempelai laki-laki, terlebih pernikahan keduanya digelar dengan persiapan yang mendadak.
"Biar bisa jadi ratu seratus dan ratus berikutnya. Harapan sih seperti itu aku gamau yang karena ini juga waktunya singkat banget."
"Jadi aku meminta segala sesuatunya simpel yang gak bertele-tele dan ya aku rasa uang 100 ribu itu aku menyadari bahwa uang 100 ribu itu juga berharga jika kita mensyukuri itu semua," tutur Dhawiya Zaida.
Dhawiya Zaida mengaku tak mempermasalahkan jumlah nominal uang mahar yang ia terima, ia mengaku sudah sangat senang sebab kini statusnya sudah berubah menjadi seorang istri.
"Kalau ini memang yang aku inginkan dari sebelumnya, dari bertahun tahun kemarin Alhamdulillah baru dikasih izin sama Allah sekarang," ujarnya.
"Yang penting udah berjalan semuanya. Yang penting sekarang saya udah ganti status jadi seorang istri sesuai dengan harapan suami,"
"Bisa jadi anak yang sesuai dengan keinginan mamanya, jadi adik yang luar biasa sebagaimana saya punya kaka yang luar biasa seperti Fitria ini dan ponakan saya pokoknya bahagia," pungkasnya.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR