Sajiansedap.com - Tampil sederhana saja, Resep Nasi Goreng Oriental sudah mampu menghipnotis lidah keluarga.
Nah, pas banget kan menghadirkan Resep Nasi Goreng Oriental untuk menu sarapan besok.
Langsung contek Resep Nasi Goreng Oriental yang enak disini.
Baca Juga: Masak Apa Besok? Resep Nasi Goreng Sosis yang Cocok Jadi Sarapan dan Bekal Sekolah
Waktu: 30 Menit
Sajian: 3 Porsi
Bahan:
600 gram nasi putih
1 butir telur kocok lepas
100 gram udang api-api, kupas
2 siung bawang putih cincang halus
1/4 buah bawang bombay, dicincang halus
1 buah wortel, dipotong kotak, direbus
2 sendok makan kecap ikan
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1 batang daun bawang iris halus
1 sendok makan minyak untuk menumis
Cara Membuat Nasi Goreng Oriental:
1. Tumis bawang putih dan bombay sampai harum. Sisihkan di pinggir wajan. Tambahkan telur. Aduk sampai berbutir.
2. Masukkan udang. Aduk sampai berubah warna.
3. Tambahkan nasi, wortel, kecap ikan, garam, merica bubuk, dan daun bawang. Masak sampai matang.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR