SajianSedap.com - Pasangan TKI beda negara ini batal nikah.
Pasalnya, mempelai pria kaget dengan wajah calon istri.
Berpacaran selama 2 tahun, si pria pernah memberi uang jajan dan makan sampai 17 juta, lo.
Memang ada apa dengan wajah mantan calon istri, ya?
Baca Juga: Jualan Pisang Nugget, Impian Kaesang Pangarep Ini Jadi Kanyataan Setelah Curhat Sedih di Twitter
Sebelum terkenal di Twitter, kisah cinta tragis ini pernah populer di Facebook.
Di twitter, cuitan dari @Raisseu_ID ini telah menggaet 18 ribu likes.
Alkisah, pria bernama Yusuf, sedang dimabuk asmara dengan S, keduanya adalah TKI dari negara berbeda.
Yusuf adalah TKI dari Korea, sedangkan S merupakan TKW dari Taiwan.
Keduanya dipertemukan di media sosial.
Tertarik dengan kemolekan paras Ayu S, Yusuf pun memberanikan diri untuk berkenalan.
Semakin dekat, Yusuf pun berani untuk meminta nomor kontak S.
Pendekatan Yusuf akhirnya berhasil, mereka berdua pacaran walaupun tidak pernah bertemu langsung.
Yusuf sering meminta untuk berbicara via video call, namun permintan ini tidak diindahkan oleh S.
Video call memang pernah mereka lakukan sesekali, namun S selalu memakai cadar dan jilbab panjang.
Walaupun demikian, Yusuf tidak pernah curiga.
Dari suara lemah gemulai S, Yusuf yakin bahwa S adalah perempuan cantik seperti di gambar profil medsosnya.
Batal Ijab Kabul
2 tahun menjalani LDR, Yusuf pun memberanikan diri untuk meminang kekasih untuk nikah siri.
S menerima lamaran tersebut, membuat Yusuf girang.
Yusuf terbang menempuh perjalanan hampir 2000 kilometer dari Korea Selatan ke Taiwan.
Akhirnya pernikahan yang ditunggu-tunggu terjadi.
Artikel berlanjut setelah video berikut ini.
Duduk berdampingan di meja pelaminan, Yusuf menemukan gelagat aneh dari S.
Walaupun tertutup cadar dan gaun super tebal, Yusuf merasa S yang di sampingnya berbeda dengan di foto sosmednya.
Melepas cadar, terlihat lah wajah asli calon istri.
Wanita cantik yang menjadi tambatan hati Yusuf selama 2 tahun ternyata berbeda jauh dengan aslinya.
Yusuf hampir pingsan.
Setelah berdiskusi panjang dengan penghulu dan saksi, akhirnya pernikahan ini dibatalkan.
Lalu, bagaimana dengan uang sebesar 17 juta yang diberikan Yusuf untuk S selama pacaran?
Menggunakan Foto Orang Lain dan Hutang 17 Juta
Dikutip dari akun twitter @Raisseu_ID, S pernah meminta uang kepada S berkali-kali.
Uang ini digunakan untuk makan, makeup, dan skincare S.
Bahkan, S pernah minta uang 10 juta untuk biaya pesawat Taiwan-Indonesia.
Selain menipu orang dan memeras, S juga kedapatan mengambil foto milik orang lain dan mengkalim bahwa gambar itu adalah dirinya.
Baca Juga: Dari Kantor Google Sampai Twitter, Yuk, Kita Intip Menu Kantin 5 Perusahaan Terbesar di Dunia Ini!
Foto palsu S berasal dari akun instagram Intan Permata, yang berprofesi sebagai make up artist.
Budi, selaku mediator masalah ini, mengemukakan mengenai solusi uang 17 juta ini.
"Diikhlaskan. Namun jika ternyata bisa balik, kan saya beritahu updatenya," ungkap Budi dalam video facebook unggahan KA Prayoga.
Yuk lihat lebih jelas foto profil S dan rupa aslinya di page selanjutnya
Foto asli vs Palsu
Kalau dilihat-lihat, kedua foto terlihat bukan dari orang yang sama, ya.
Berikut ini diduga foto S yang asli.
Budi menolak untuk dimintai kontak Yusuf maupun S.
Berita ini pun cukup menggemparkan warganet twitter.
"Bayangin betapa nyeseknya masnya :(" sebut akun @indrawhan
"Jd inget dulu tahun 80an, yg suka dengar di radio CB, ada yg dikenal dgn sebutan korban audio. Suaranya manis manja, begitu kopdar kartu jebot." sebut akun @cumicue.
Sebaiknya kita wajib berhati-hati dalam berselancar di internet, ya Sase lovers.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR