Cara Mudah Membuat Lontong untuk Teman Makan Sate Idul Adha Nanti
SajianSedap.com - Intip cara mudah membuat lontong untuk teman makan sate.
Cara mudah membuat lontong ini pasti bisa ditiru semua orang.
Bahkan, pemula pun bisa mencontek cara mudah membuat lontong berikut ini.
Baca Juga: Unggah Foto Ibu Negara Saat Minum, Ajudan Cantik Ini Bongkar Sifat Mengejutkan Iriana Jokowi di Balik Layar
Bagi pemula, membuat lontong bisa jadi tantangan sendiri.
Mulai dari cara membungkus sampai cara merebusnya.
Banyak hal yang perlu diperhatikan saat membuat lontong.
Mari kita simak.
Daun Yang Digunakan
1. Gunakan daun pisang batu agar warna lontong hijau segar bukan hitam kusam.
2. Pilih daun yang lebar dan utuh supaya membungkus jadi lebih mudah.
3. Daun yang kecil atau sudah sobek-sobek bisa digunakan dengan cara disambung, tetapi menyulitkan pembungkusan bagi pemula.
Baca Juga: Dapat Kado Cincin dan Gelang Mahal Dari Suami, Perlakuan 'Acuh' Istri Hotman Paris di Meja Makan Tuai Kontroversi
4. Lap bagian depan dan dalam daun pisang dengan serbet basah sampai bersih betul.
5. Sebelum digunakandaun pisang harus dilayukan dulu agar tak mudah sobek.
Caranya, bisa dijemur di bawah matahari tak langsung atau digarang di atas api kecil sampai warna daun berubah.
Cara pertama lebih lama prosesnya, tapi warna hijau daun tetap akan bertahan.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Membuat Lontong
Cara Membuat Lontong Pulen, Ternyata Ini 4 Kesalahan yang Membuat Lontong Keras Hasilnya
1. Lontong bisa dibuat dari beras atau dari aron yang dibuat lembek ketimbang nasi biasa.
2. Bagi pemula, aron bisa jadi pilihan karena lebih mudah dibuat.
Perbandingan beras dan air adalah 1 : 2.
Artinya, jika kita menggunakan 100 gram beras, pakai 200 ml air.
Baca Juga: Beredar Foto Bambang Trihatmodjo Hadiri Pesta 7 Bulanan Anaknya Tanpa Mayangsari, Warganet: 'Nanti Dia yang Kena Siram!'
3. Lontong dibuat dengan membentuk daun seperti selongsong dengan salah satu ujung terbuka.
4. Selongsong lontong harus dibuat dari lapisan daun yang bergulung-gulung.
5. Satu lagi yang harus Anda perhatikan, daun yang terkena beras adalah bagian luar, bukan bagian dalam seperti biasanya Anda membuat pepes, misalnya. Dengan begitu lontong akan berwarna hijau.
6. Masukan aron ke dalam lontong sampai hampir penuh sekitar 3/4, sisakan tempat yang kosong hanya diujungnya saja.
7. Semat dengan lidi. Pastikan cara menyemat tepat agar tidak ada air yang masuk ke dalam lontong.
8. Tata lontong di dalam panci sampai penuh. Siram air panas sampai semua lontong tertutup air.
Baca Juga: Berita Terpopuler Hari Ini, Dari Perbandingan Dapur Syahrini dan Luna Maya sampai 5 Kisah Kebaikan Hati Ojol yang Mengharukan Banget
9. Bila air menyusut, tambahkan kembali air panas.
10. Lontong perlu direbus selama 4 jam, atau 2 jam dalam presto.
Tips di atas sudah cukup lengkap dan pasti memudahkan kita untuk membungkus dan membuat lontong di rumah.
Pemula pun jadi punya gambaran cara mengolah lontong yang benar.
Jadi, jangan ragu ya menghadirkan lontong sebagai sajian Idul Adha tahun ini.
Lihat postingan ini di Instagram
SAPI LADA HITAM Meja makan bakalan lebih menarik kalo ada menu sapi lada hitam ini,lo . Daging sapi yang lezat, ditambah dengan lada hitam yang rasanya nendang banget! Yuk, langsung dicatat resep lengkapnya! Resep : Bahan: 300 gram daging has dalam, potong kotak 2x2 cm 1/2 buah bawang bombay, iris panjang 1/2 buah paprika hijau, iris panjang 3 siung bawang putih, cincang kasar 2 sendok teh kecap manis 2 sendok teh saus tiram 1/2 sendok teh garam 1 sendok makan merica hitam tumbuk kasar 1/2 sendok teh gula pasir 50 ml air 1 batang daun bawang, potong miring 2 sendok makan minyak goreng untuk menumis 1 butir telur untuk hotplate Cara Membuat 1. Lumuri daging has dengan campuran kecap manis dan saus tiram. Remas-remas dan diamkan 30 menit. 2. Panaskan minyak goreng. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum. Masukkan paprika. Aduk sampai setengah layu. 3. Masukkan daging. Aduk hingga berubah warna. Tambahkan saus tiram, kecap manis, garam, merica hitam, dan gula pasir. Aduk rata. 4. Masukkan air. Aduk-aduk hingga matang. 5. Tambahkan daun bawang. Aduk rata. 6. Panaskan hotplate. Tuang 1 butir telur. Tunggu matang. Tuang daging sapi lada hitam di atasnya . Kreasi Resep Mantap, ya, Sajian Sedap! . DG by IN . Mau tahu info seputar kuliner, tips memasak, dan kreasi resep unik lainnya? Langsung saja kunjungi website sajian sedap, ya! . #sajiansedap #saji #sedap #sase #saselovers #majalahSEDAP #tabloidSAJI #resep #masakmudahalasase #kreasiresepsajiansedap #resepmudahalasase #resepantigagal #resepmemasak #tips #trick #tipsmemasak #idemasakharian #resepmasakanrumahan #kumpulanresepmasak #videoresep #sapiladahitam #resepsapiladahitam #masakdagingsapi #sapiladahitamenak
Sebuah kiriman dibagikan oleh sajiansedap.com (@sajiansedap) pada 6 Agu 2019 jam 8:07 PDT
Baca Juga: Dipenjara Bersama Karena Ketahuan Konsumsi Narkoba, Dhawiya Beberkan Sifat Asli Jennifer Dunn, 'Nggak Nyangka Banget!'
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
Ini Arti Ukuran Kilogram Dari Kapasitas Mesin Cuci, Cari Tahu Penjelasannya
KOMENTAR