Begitu pula dengan membuat pizza karakter, kata Diana, tak ada alat khusus yang diperlukan selama proses pembuatannya.
Diana berpendapat, membuat pizza karakter hanya membutuhkan imajinasi agar pizza memiliki penampilan yang lebih unik dan menarik.
Diana lalu mencontohkan membuat pizza karakter dengan bentuk yang paling sederhana.
“Membuat karakter yang paling sederhana adalah membentuk adonan menjadi bulat untuk membuat kepala, kuping, dan hidung. Selanjutnya, adonan bisa didekorasi dengan taburan nori atau edible pen untuk melukis wajahnya,” jelas Chef Diana.
Sejauh ini, pizza karakter buatan Diana yang paling digemari banyak orang adalah animal series, seperti kucing, beruang, dan anjing.
Sementara toping yang menjadi favorit banyak orang adalah keju, mushroom, sosis, dan daging.
Diana juga berpendapat, kebanyakan orang Indonesia lebih menyukai tektur pizza yang lembut dan empuk, berbeda dengan versi pizza asli Italia.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR