Selalu menemani Ani Yudhoyono selama menjalani pengobatan, SBY tak merasa bahwa kalimat yang dikatakan sang istri itu adalah firasat terakhir sebelum meninggal.
Kalimat Terakhir Ani Yudhoyono
Sudah jadi kebiasaan bagi Ani Yudhoyono untuk selalu menyiapkan dan menentukan seragam Lebaran yang akan digunakannya bersama keluarga.
Annisa bercerita bahwa sebelum terserang kanker, sang mertua rupanya sudah berencana membeli kain dan pakaian khusus untuk dikenakan saat Lebaran.
Saat itu, Ani Yudhoyono memilih kain dengan warna hitam dan motif Sawung Galing.
Pemilihan kain tersebut sempat membuat keluarga merasa bingung.
Sebab di momen Idul Fitri sebelum-sebelumnya, Ani selalu memilih kain berwarna cerah.
Tapi, di tahun ini beliau memilih kain yang memiliki latar belakang warna gelap.
SBY mengaku awalnya baju batik yang Ia kenakan bersama keluarga merupakan isyarat dari sang istri sebelum meninggal.
"Saat di rumah sakit, biasanya batik yang dipilih itu warnanya terang. Tetapi saya tidak mengerti barangkali tidak kuasa menangkap isyarat yang ada di balik pilihan batik yang kami gunakan sekarang ini," kenang SBY saat ziarah ke makam Ani Yudhoyono di Taman Makam Pahlawan, Kalibata, Jakarta Selatan, Rabu (5/6/2019).
Penulis | : | Andeska |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR