SajianSedap.com - Sosok Chris Hemsworth memang menjadi pusat perhatian beberapa tahun ini, berkat perannya sebagai "Thor" dalam serial film Avenger.
Selain memiliki paras yang tampan, tubuhnya yang atletis pasti mencuri perhatian banyak orang terutama kaum hawa.
Baca Juga : Resep Es Krim Strawberry Yoghurt Sederhana Yang Segarnya Terasa Banget Di Lidah
Tentu tubuh ideal yang ia miliki tidak terjadi secara instan, melainkan melalui serangkaian proses kombinasi olahraga dan pola hidup sehat.
Konsultan Nutrisi Crish, Sergio Perera, menyampaikan kebiasaan yang dilakukan "Thor" Chris Hemsworth sehari-hari sebelum dan sesudah fitness, yakni mengonsumsi yoghurt.
Faktanya yoghurt memang berguna bagi kesehatan tubuh, karena merupakan pembangkit tenaga kalsium dan sumber protein yang berkualitas tinggi.
Yoghurt kaya dengan nutrisi karena merupakan sumber vitamin dan mineral yang luar biasa untuk kalori.
Kandungan gizi dan kalori dari yoghurt mirip dengan susu cair dari mana ia dibuat.
Jadi, yoghurt merupakan salah satu sumber penting kalsium, protein, vitamin A, riboflavin, fosfor dan kalium.
Baca Juga : Menu Sahur Praktis Sehat Seperti Sayur Kuah Tomat Ini Menambah Selera Makan
Nyatanya satu porsi yoghurt mengandung kalium sebanyak yang dihasilkan pisang (sekitar 400 mg).
Artikel selengkapnya dapat dibaca di
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Source | : | Gridhealth.id |
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR