SajianSedap.com - Bukan masakan mewah.
Ternyata telur ceplok buatan Ani Yudhoyono-lah yang jadi favorit para cucunya.
Mengingat hal itu, momen Ani Yudhoyono bertemu cucu tapi terhalang pintu ini menyayat hati.
Bukan rahasia lagi kalau Ani Yudhoyono begitu dicintai keluarganya.
Bahkan, menurut para menantunya, Ani merupakan sosok wanita idaman.
Bentuk cinta Ani Yudhoyono pada keluarga bisa terlihat lewat telur ceplok, lo.
Telur Ceplok Ala Ani Yudhoyono
Hal ini terungkap ketika Annisa Pohan melakukan wawancara ekslusif dengan INews.
Kata Annisa, Ani Yudhoyono ternyata punya menu telur ceplok yang disukai seisi rumah.
"Memo (panggilan Ani Yudhoyono) kalau bikin telur ceplok gak tau enak banget. Padahal telur ceplok sebenarnya kan gitu aja, ya. Tapi kalau Memo yang bikin enak banget".
Annisa pun menjelaskan cara membuat telur ceplok ala Ani Yudhoyono yang selama ini sudah dipelajarinya.
"Jadi kuningnya diacak-acak, lalu dikasih garem. Udah trus dibalik, belakangnya dikasih garem lagi. Udah trus dibolak balik biar garing."
"Trus dia digorengnya gak boleh pakai teflon, digorengnya harus pakai wajan yang kampung itu biar dia garing. Kalau paki teflon ga bisa garing, kan.".
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Saking enaknya telur ceplok ala Ani Yudhoyono ini, tiap kali dibuat, pasti ada saja anggota keluarga lain yang ikut minta dibuatkan.
"Satu bikin, nanti anak yang satu minta, Ibas minta, Mas Agus minta", kata Annisa Pohan.
Namun sayang, Annisa Pohan mengaku tidak bisa membuat telur ceplok seenak Ani Yudhoyono walau sudah diajari oleh sang mertua.
Ada rasa yang berbeda menurutnya.
Bahkan, Aira, Putri Annisa Pohan mengakui kalau telur ceplok buatan Annisa Pohan kalah enak dari telur ceplok buatan Ani Yudhoyono.
"Gua berusaha gak bisa-bisa kayanya. Maksudnya garing sih garing, tapi kalau dibikin ibu tuh emang rasanya enak. Apa pakai cinta, ya bikinnya.", katanya sambil tertawa.
Ani Yudhoyono Tak Selalu Bisa Bertemu Cucu-cucunya
Seperti diketahui, sejak divonis mengidap kanker darah atau leukimia, hingga kini mantan ibu negara Ani Yudhoyono diketahui masih dirawat di National University Hospital di Singapura.
Pantauan Sripoku.com dari instagram para anggota keluarga Yudhoyono ini, terlihat potret keluarga yang terus setia menemani Ani Yudhoyono yang menjalani perawatan di Rumah Sakit tersebut.
Tak hanya keluarga, untuk kesembuhan Ani Yudhoyono berbagai kalangan pun terlihat memberikan dukungan dan doa kepada istri dari mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono ini.
Momen sedih pun terlihat kala Ani Yudhoyono tak bisa bertemu langsung dengan cucunya yang terhalang dengan pintu.
Yang menjadi perhatian warganet adalah saat foto Ani terlihat melihat dengan lirih sang cucu dari balik kaca pintu.
Airlanga Satriadhi Yudhoyono pun menjulurkan tangannya seolah ingin menggapai neneknya itu.
Meski begitu, sepertinya Ani Yudhoyono tampak bahagia bisa bertemu cucu-cucunya itu.
Baca Juga : Semakin Kurus Akibat Leukimia Menggerogoti Tubuhnya, Hasil Foto Ani Yudhoyono Tentang Jeruk Banjir Doa
Dalam sebuah wawancara, anak sulung Ani Yudhoyono dan SBY, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) memang mengatakan kalau sang ibu harus dirawat di ruang steril.
Selain itu, Ani Yudhoyono juga harus 'diisolasi' dan tak bisa leluasa menerima tamu.
Hal tersebut harus dilakukan untuk mencegah masuknya penyakit dari luar yang dapat membahayakan kesehatan Ani Yudhoyono.
"Memang sangat-sangat dibatasi (kunjungan tamu), kami sebagai keluarga inti juga harus sangat disiplin.
Jangan sampai kondisi kurang baik, kurang enak badan berdekatan dengan Ibu Ani.
Ini bisa menimbulkan kerawanan karena kondisi ibu yang belum stabil," ucap AHY dalam video, Kamis (14/2/2019).
Postingan itu pun menuai beragam komentar warganet.
@siscasunarko Ya Alloh.. aku yg liat bu ani.. dadah via kaca dgn cucu2.. smoga ibu medapatkan kepulihan
@watie_abdul_manap Seorang isteri mendampingi suami yg sakit terkesan biasa, melihat bapak SBY mendampingi ibu @aniyudhoyono yg sedang mengalami cobaan sakit, jadi menetes air mata ini.... Masya Allah, yg sabar ya ibu bapak semoga Allah permudah segala penyembuhan sakitnya ....
@anggiani.amandanst Sediihh liat foto2nya. Yang kuat n sbar ya bu @aniyudhoyono ... ibu psti bisa semangat
@rinimazaya Kok sedih liatnya pak sby suami, ayah, kakek dan TETAP PRESIDEN yang luarbiasa TAKKAN TERGANTI
Artikel ini telah tayang di sripoku.com dengan judul Momen Ani Yudhoyono tak Bisa Bertemu Langsung dengan Cucu, Terhalang Pintu, Ekspresinya jadi Sorotan.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR