Sajiansedap.com - Masih mencari masak apa besok?
Resep Nasi Gulung Ayam Sayur ini cocok untuk menu masak apa besok.
Sama-sama kita buat resep Nasi Gulung Ayam Sayur untuk menu masak apa besok, yuk.
Baca Juga : Dapatkan Liburan Gratis ke Bangkok dan Malang dengan Upload Foto Olahan Quaker Oats
Waktu: 30 Menit
Sajian: 4 porsi
Bahan:
8 lembar kulit lumpia
4 lembar selada keriting
1 buah dada ayam, rebus, suwir halus
1 buah wortel, potong kotak kecil
100 gram buncis, potong 1/2 cm
2 siung bawang putih, cincang
2 sendok teh saus tiram
1/4 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh gula pasir
1 buah putih telur, untuk perekat
2 sendok makan minyak, untuk menumis
800 gram nasi putih
Cara Membuat Nasi Gulung Ayam Jamur:
1. Tumis bawang putih hingga harum. Masukkan ayam suwir. Aduk rata. Masukkan wortel dan buncis. Aduk hingga rata.
2. Bubuhi saus tiram, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata.
3. Ambil 2 lembar kulit lumpia. Letakkan saling tindih memanjang. Beri selembar selada. Sendokkan nasi di atasnya. Ratakan.
4. Beri tumisan di atasnya. Lipat kanan dan kirinya. Gulung. Rekatkan ujungnya dengan putih telur.
Penulis | : | Robert Christianto |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR