SajianSedap.com - Jangan konsumsi obat kuat alami bawang putih secara berlebihan!
Efeknya tak main-main, lo!
Bawang putih memang bisa jadi obat kuat alami.
Baca Juga : Upload Foto Olahan Quaker Oats dan Dapatkan Liburan Gratis ke Bangkok dan Malang!
Namun jangan pernah mengonsumsinya secara berlebihan hanya demi puas di ranjang.
Mari cari tahu informasi selengkapnya berikut ini!
Kenapa Bawang Putih Bisa Jadi Obat Kuat Alami?
Aroma bawang memang begitu menyengat di mulut, terkadang membuat tidak percaya diri.
Tetapi kandungan aliccin pada bawang putih membantu melancarkan peredaran darah ke organ seksual.
Sehingga dapat membantu meningkatkan libido.
Baca Juga : #SahabatSayur Sering Pakai Bawang Putih untuk Sembuhkan Jerawat? Ternyata Efeknya Sampingnya Mengerikan
Melansir dari organic facts, pada bawang putih terdapat senyawa yang berfungsi sebagai afrodisiak.
Bukan hanya untuk laki-laki, bawang putih juga berkhasiat untuk perempuan.
Memang bawang putih bisa dinikmati dengan cara dicampurkan pada makanan, namun manfaatnya lebih terasa saat dikonsumsi mentah-mentah.
"Bawang putih mentah dapat meringankan gejala keletihan, hal ini juga faktor yang membuat gairah seksual menurun," papar peneliti di sebuah publikasi.
Pakar medis sepakat bahwa bahwa bawang putih membantu relaksasi pembuluh darah dengan mencegah terbentuknya hormon yang dikenal sebagai angiotensin II.
Selain itu, bawang putih sangat bermanfaat dan efisien untuk mengendalikan kolesterol LDL.
Baca Juga : Racikan Susu dan Bawang Putih Ini Wajib Dicoba Sebelum Berhubungan Intim, Khasiatnya Bukan Main!
Artikel berlanjut setelah video berikut ini
Efek Konsumsi Bawang Putih Berlebihan
Meski memiliki manfaat, ada baiknya tidak mengonsumsi bawang putih berlebihan.
Penting diperhatikan, mengonsumsi bawang putih mentah dapat menyebabkan mulas, mual, bau mulut dan badan yang tidak diinginkan.
Baca Juga : Dapat Kehormantan untuk Masuk Ka'bah, Jokowi Juga Dijamu Makanan Khas Ini di Kediaman Pribadi Raja Salman
Terlepas dari semua manfaat yang dimiliki bawang putih, ia juga memiliki efek samping berbahaya.
Bawang putih adalah antikoagulan alami. Dengan bahasa lain sangat baik untuk mengobati masalah sirkulasi darah berkat kemampuannya untuk membuat darah lebih cair.
Yaitu, peningkatan fluiditas darah mencegah gumpalan darah, serangan jantung, stroke, thrombosis, dan lain-lain.
Baca Juga : The Fascinating Banyumas: Ketika Kuliner, Seni, dan Budaya Dinikmati Bersama
Oleh karena itulah, saat Anda sedang mengonsumsi obat antikoagulan jangan mengonsumsi bawang putih.
Efeknya berbahaya karena dapat menyebabkan terlalu banyak fluiditas, dan selanjutnya menyebabkan pendarahan yang berlebihan.
Jadi ada baiknya mengonsumsi bawang putih harus secara teratur agar dapat manfaat maksimal.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
KOMENTAR