SajianSedap.com – Majalah Sedap kembali dengan tur bertema The Fascinating Banyumas.
Dalam tur ini, peserta bisa mendapat pengalaman menikmati kuliner, seni, dan budaya secara bersamaan.
Purwokerto, Gombong, dan Purbalingga dipilih jadi kota yang disinggahi untuk keseruan perjalanan ini dari tanggal 12 sampai 14 April kemarin.
Baca Juga : Upload Foto Olahan Quaker Oats dan Dapatkan Liburan Gratis ke Bangkok dan Malang!
Memangnya ada apa saja di tiga kota tersebut?
Langsung intip saja, yuk!
Hari Pertama
Setelah menempuh perjalanan selama kurang lebih lima jam dari Jakarta, para peserta tur pun sampai di kota Purwokerto.
Tanpa berlama-lama, peserta langsung menuju ke restoran SAE NIKI.
Restoran ini terkenal dengan ayam gorengnya yang dibuat dengan bumbu khusus yang sudah diwariskan secara turun temurun.
Baca Juga : Resep Ayam Bakar Taliwang Enak Ini Tak Pernah Gagal Kecewakan Lidah
Selain ayam goreng, SAE NIKI juga menyediakan tempe mendoan yang jadi khas Purwokerto.
Kemudian ada juga aneka jajanan pasar seperti lupis, mata roda, dan getuk goreng.
Tidak lupa ada es dawet yang jadi penyegar.
Baca Juga : (Video) Resep Cenil Asli, Enggak Perlu ke Pasar Lagi, Bisa Bikin di Rumah!
Puas dengan santapan ayam goreng, para peserta berpindah tempat ke tempat pembuatan telur gajah atau nopia.
Adalah Oemah Keripik Bu Emi yang jadi supplier ke hampir seluruh toko oleh-oleh di Purwokerto.
Selain nopia, Bu Emi dan suami juga membuat sale pisang yang terbuat dari pisang batu Bandung yang diasapi selama tujuh hari tanpa tambahan apapun.
Di sini para peserta juga dapat melihat pembuatan nopia yang sangat unik karena ditempel dalam tungku tanah liat.
Baca Juga : Resep Pancake Kayumanis Enak, Bekal Istimewa yang Buat Si Kecil Semangat Sekolah
Tak lengkap rasanya kalau ke Purwokerto tapi tidak membeli batik Sukaraja yang jadi khasnya.
Karena itu para peserta berkesempatan melihat dan membeli batik Sukaraja di Rumah Batik Anton Djamil.
Di sana, tersedia banyak pilihan mulai dari kemeja, daster, kebaya, tas, blouse, bahkan kain lembaran.
Semua pastinya dengan motif batik Sukaraja yang terkenal suka mengambil flora yang ada di sekitar Banyumas seperti jahe dan durian.
Baca Juga : Resep Spageti Teriyaki Enak, Sarapan Nikmat yang Bikin Ketagihan
Java Heritage Hotel jadi tujuan selanjutnya untuk beristirahat.
Namun sebelum itu, pihak hotel sudah menyiapkan makan malam khusus berupa barbekyu.
Para peserta juga sudah disiapkan tempat di rooftop hotel yang dihiasi dengan meja panjang dan lampu gantung.
Suasana pun jadi semakin akrab sambil menikmati makan malam sebelum akhirnya beristirahat untuk kegiatan keesokan harinya.
Artikel berlanjut setelah video berikut ini
Hari Kedua
Sejak jam tujuh pagi, para peserta sudah siap untuk kemudian menuju Gombong untuk ke pabrik rokok Sintren.
Pabrik rokok ini sudah berdiri cukup lama dan masih mempertahankan komposisi asli rokok di tengah banyaknya jenis rokok yang sudah modern.
Mereka hanya menggunakan tembakau dan kemenyan untuk isi rokok tersebut.
Baca Juga : Lagi-Lagi Ojol Kena Tipu, Orderannya Ayam Goreng Sampai 1 Juta!
Para pekerja yang sudah lanjut usia pun terlihat masih semangat memotong, menyusun, hingga melinting rokok.
Meski peminatnya semakin menurun, namun rokok Sintren tetap berjaya di tengah gerusan zaman.
Baca Juga : Resep Nasi Goreng Telur Puyuh Enak, Kelezatannya Wajib Dicoba
Roemah Martha Tilaar jadi destinasi menarik selanjutnya.
Di sini, peserta diberikan banyak informasi mengenai sejarah leluhur Martha Tilaar yang terkenal dengan produk kosmetiknya.
Rumah yang digunakan pun merupakan rumah masa kecil Martha yang sempat kosong, namun demi mimpinya memajukan Gombong, Ia memugar rumahnya untuk kemudian dijadikan tempat yang bisa digunakan untuk komunitas-komunitas yang ada di Gombong.
Baca Juga : Resep Brownis Cokelat Pisang Kukus Enak, Bisa Dibuat Cuma 5 Langkah
Yang menarik, para peserta berkesempatan mengikuti make up class oleh Mirabella.
Tidak hanya make up, peserta juga diajarkan bagaimana cara membersihkan wajah dan menggunakan make up dengan benar.
Setelah jadi cantik dan tampan, sudah disediakan menu desa dan sate ambal untuk makan siang.
Menu desanya antara lain sayur asem, oseng gembus, pepes tahu, tempe goreng, ayam goreng, dan ikan asin.
Sementara itu sate ambal adalah sate yang dibuat oleh salah satu usaha di Gombong.
Rasanya yang manis berpadu lengkap dengan bumbunya yang gurih dan terasa sedikit pedas.
Baca Juga : Resep Rose Tea Enak, Bikin Santap Malam Jadi Kian Sempurna
Peserta kemudian dibuat kagum dengan kerajinan Gombong saat mengunjungi sentra Kampung Pandan.
Di kampung ini, banyak pengrajin anyaman yang terbuat dari pandan.
Kurang lebih ada 50 rumah yang aktif dalam membuat anyaman tersebut.
Hasilnya kemudian dijadikan tas, topi, dan suvenir lainnya yang dijual dengan harga yang sangat terjangkau.
Baca Juga : Resep Salad Kentang Keju Enak, Menu Pengganti Nasi yang Menyehatkan
Sebelum beristirahat, para peserta terlebih dulu mengunjungi toko Roti GO yang legendaris di Purwokerto.
Roti GO terkenal dengan roti jadulnya yang masih menggunakan teknik lama untuk membuat rotinya.
Di sana, para peserta bisa melihat tungku yang digunakan untuk memanggang roti.
Ada juga ragi untuk roti yang dibuat sendiri sehingga membedakan Roti GO dengan roti-roti kebanyakan.
Meski sudah banyak jenis roti yang mengikuti zaman, namun Roti GO juga masih menjual roti tradisionalnya seperti roti amandel, krenten, kopibrood, dan lain-lain.
Rasanya yang lezat dan harganya yang terjangkau membuat Roti GO masih banyak dinikmati.
Tidak lupa di toko ini peserta dapat menikmati es krim Brasil yang tak kalah melegendanya.
Baca Juga : Resep Tumis Bayam Bakso Sapi Enak, Bikin Si Kecil Lahap Makan Sayur
Makan malam terakhir dalam tur ini berlokasi di Umaeh Inyong.
Di sini, peserta kembali menikmati makanan khas Purwokerto seperti mendoan, iwak pitik kobaran, pindang bandeng, bakmi gongso, dan es lumut.
Tak hanya makan malam, peserta juga dihibur dengan tarian khas Banyumasan.
Beberapa peserta kemudian mencoba tarian yang cukup enerjik tersebut.
Baca Juga : Disebut OKB Karena Sering Pamer Dapur Hingga Barang Mewah, Jawaban Inul Daratista Ini Sindir Artis Lain?
Hari Ketiga
Pernahkah Anda mendengar kafe yang berada di dalam goa?
Ternyata kafe itu betul-betul ada di Goa Lawa, Purbalingga.
Sejak pagi, peserta sudah sampai di sana untuk kemudian morning tea di Lava Coffee Shop yang berada di bawah Goa Lawa.
Baca Juga : Resep Ayam Pop Spesial Sederhana, Masakan Padang yang Mudah Dibuat
Karena berada di bawah goa stalaktit, maka tetesan air pun menyambut peserta yang disuguhkan pilihan teh atau jahe, singkong rebus, dan nanas bakar.
Para peserta juga sempat melihat keindahan Goa Lawa yang sangat bersih, aman, dan juga terang.
Baca Juga : Beruntungnya Penggiat Diet Apel, Apel Ternyata Jadi Senjata Paling Ampuh Mengatasi Jerawat
Setelah rileks di kafe bawah goa, peserta kembali disuguhkan informasi di Hair Wina.
Hair Wina ini adalah pengrajin rambut dan bulu mata palsu yang terbuat dari rambut sintetis.
Walau dikerjakan dalam rumah yang terbilang sederhana, namun mereka sudah ekspor hasil tangan mereka sampai ke luar negeri, lo!
Selain rambut dan bulu mata palsu, Hair Wina juga membuat sapu ijuk dan kemoceng.
Baca Juga : Jadi Favorit Pas Bulan Puasa, 5 Resep Kreasi Kolak Ini Wajib Dicoba Di Rumah
Sebelum tur berakhir, peserta terlebih dulu mengisi perut dengan makan siang di Waroeng Joglo.
Restoran yang kental dengan suasana jadul Jawa itu berhiaskan gebyok dan lampu gantung.
Suasana semakin terasa tradisional dengan menu tiwul atau nasi jagung yang tersedia.
Lauk yang tersedia ada cumi goreng, sup sayur dan kacang merah, tumis daun pepaya, mi goreng Jawa, dan tempe sambal hijau.
Baca Juga : Minuman Buka Puasa Sederhana, Segarnya Es Rujak Mangga 'Meledak' Di Mulut!
Berakhir sudah tur The Fascinating Banyumas yang terselenggara berkat kerjasama dengan Kementerian Pariwisata, Roemah Martha Tilaar, Mirabella, Tupperware, Kokola dan Wong Coco.
Ada juga Reta Beauty, Hotel Grand Karlita, dan McDraw by Rindra Lifestyle Enterprise yang turut menyukseskan jalannya tur ini.
Bagi SaSe Lovers yang ketinggalan keseruan tur ini, jangan khawatir karena masih ada tur lainnya yang akan diselenggarakan.
Tunggu informasi selanjutnya, ya!
Baca Juga : Kini Hidup Seorang Diri Pasca Cerai dari Gisel, Ini yang Dilakukan Gading Biar Dapur Tetap Bisa Ngebul
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
KOMENTAR