Artikel berlanjut setelah video berikut ini
Si pelanggar itu mencoba menghindari petugas yang sedang melaksanakan pengaturan lalu lintas di putaran Pasar Modern BSD.
"Bripka Oky melaksanakan penindakan dengan memberikan surat tilang, selanjutnya pelanggar marah dan membentak-bentak petugas serta merusak kendaraannya sendiri," kata Lalu saat dihubungi Kompas.com, Kamis (7/2).
Seperti disebut sebelumnya, pengendara roda dua tersebut melanggar beberapa aturan.
Di antaranya, tidak menggunakan helm, tidak dapat menunjukan surat ijin mengemudi (SIM), dan tidak membawa surat tanda nomor kendaraan (STNK).
Baca Juga : Diajari Gisel Menyanyi Lagu 'Sayur Kol' yang Sempat Viral, Gaya Bicara Gempi Justru Bikin Warganet Ngakak
"Saat ini barang bukti telah diamankan di Satlantas Polres Tangerang Selatan," ujarnya.
Beredar video bakar STNK
Makin viral di media sosial mengenai kejadian unik yakni seorang pemotor meluapkan emosinya dengan merusak Honda Scoopy Kamis pagi, (7/2/2019).
Kali ini beredar video pria bernisial AS tersebut membakar STNK.
Hal tersebut dilihat dari sebuah akun gosip yang memperlihatkan pria berkaus putih yang membakar STNK.
KOMENTAR