Melansir dari TribunStyle, Saipul Jamil bahkan pernah ditunjuk sebagai salah satu aktivis komunitas warga binaan lantaran popularitasnya sebagai selebriti tanah air.
Selain itu, Saipul Jamil juga dipercaya untuk mengurus warung kopi di penjara.
Di samping itu, ia juga aktif membuat dompet dan pakaian yang termasuk ke dalam kegiatan komunitas.
Saipul Jamil yang mengisi kegiatan dengan berbagai aktivitas positif ini membuatnya menjadi narapidana terbaik di lapas.
Hal ini dibenarkan oleh kakak kandungnya.
Baca Juga : Setahun di Penjara, Saipul Jamil Ungkap Makanan Ini Bikin Dirinya Bolak-Balik Poliklinik
"Ya itu kegiatan positif jadi tidak masalah dan didukung saja. Bahkan, dia ( Saipul Jamil) jadi narapidana terbaik di sana (Lapas Cipinang)," ujar Samsul.
Bahkan Saipul Jamil juga pernah ditunjuk untuk mengisi sebuah acara Kementerian Hukum dan Ham.
"O iya di Balai Sarbini ya di Kemenkumham itu ya emang dari Kemenkumham, jadi semua lapas seluruh Indonesia itu dipilih nah yang yang terbaik itu dianggap terbaik tampil di sana gitu," imbuhnya.
Baca Juga : Inul Daratista Beri Kue Ulang Tahun, Kamar Penjara Saipul Jamil Jadi Sorotan
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR