Saat ini Ruben bahkan menjadi seorang bos dari 3.400 karyawan restoran ayam geprek.
Total restoran spesialis ayam geprek yang dimilikinya bahkan sudah memilih jumlah cabangnya hampir 100.
Baca Juga : Jauh-jauh Liburan ke Dubai, Ruben Onsu dan Sarwendah Tetap Pilih Restoran Indonesia, Ini yang Jadi Alasannya
Tak puas dengan ayam geprek, suami Sarwendah kini mencoba berjualan minuman dan bakso.
Melansir Kompas.com, Ruben pun blak-blakan mengenai penghasilannya.
Artikel berlanjut setelah video berikut ini
Ruben mengaku bahwa penghasilan terbesar tetap Ia dapatkan dari profesi sebagai presenter yang mengisi acara televisi.
Ia mengatakan, "Jauh, sama TV jauh, tetap saya pekerjaan penghasilan lebih banyak dari TV sih.”
Sementara itu, penghasilan dari bisnis kuliner ayam geprek jumlahnya tak begitu banyak, “Dari ayam 15 ribu aja,” tandas Ruben.
Ruben juga mengatakan bahwa penghasilan dari saluran YouTube The Onsu Family bukan prioritas.
KOMENTAR