Sajiansedap.grid.id - Rasa capcay bisa jauh lebih nikmat kalau kita tahu cara tepat memilih sayur dan bahan tambahannya.
Mari masak hidangan sehat dengan pilihan jenis sayuran untuk capcay yang tepat.
Secara harafiah, capcay memiliki arti 10 macam sayuran dalam bahasa Indonesia.
Rasanya yang nikmat membuat capcay enak disantap kapan saja.
Untuk bisa membuat capcay yang lebih nikmat, ini dia tips yang bisa kita ikuti.
Baca Juga : Capcay Tofu, Resep Turun Temurun yang Sudah Tidak Diragukan Lagi Kenikmatannya
Memilih Sayuran
Dalam memilih sayuran untuk capcay, ada dua hal penting yang harus kita perhatikan.
Yaitu, warna yang cantik dan tekstur sayuran yang kaya.
Warna capcay yang cantik bisa didapatkan dari kombinasi warna tertentu sayuran.
Pilihlah sayuran yang warnanya berbeda-beda.
Untuk warna hijau, bisa gunakan brokoli, sawi, kapri, hingga caisim.
Untuk warna hijau muda hingga putih, bisa gunakan kembang kol dan sawi putih.
Warna oranye didapatkan dari wortel, dan kita bisa menggunakan tomat untuk warna merahnya.
Sementara itu, warna kuning bisa berasal dari jagung keputren.
Sementara itu, tekstur sayuran juga layaknya berbeda-beda.
Ini akan memberikan sensasi yang enak di mulut kita.
Baca Juga : Sarapan Super Lengkap dengan Sepiring Capcay Mie, Keluarga Pasti Suka
Artikel berlanjut setelah video berikut ini
Umumnya, sayur-sayuran bertekstur renyah, apalagi kategori sayur krusifera seperti brokoli, kembang kol, dan kubis.
Agar imbang, berikan tekstur lain yang lebih lembut seperti daun sayuran hijau yang ada di sawi dan caisim.
Tekstur kenyal juga bisa kita dapatkan dari jamur-jamuran.
Baca Juga : Bikin Sepiring Capcay Pasti Jadi Makin Mudah Menggunakan Resep Berikut
Memilih Bahan Tambahan
Capcay memang identik dengan aneka sayur yang berwarna warni.
Tapi, agar rasanya semakin nikmat, kita bisa menambahkan bahan lainnya.
Contoh bahan yang bisa kita tambahkan ke capcay adalah olahan nabati seperti tahu putih atau kembang tahu.
Bisa pula diselipkan unsur protein seperti udang, ikan, ayam, daging sapi, telur puyuh, hingga olahannya seperti kekian atau bakso.
Ingat, untuk menjaga warna dan tekstur sayuran, jangan memasaknya di dalam kuah terlalu lama.
Nanti bahan-bahannya malah lembek dan tidak menggugah selera.
Cukup masak dengan tingkat kematangan yang pas.
Kita bisa mengeceknya dengan cara menekannya dengan garpu.
Masak hingga tekstur sayuran kenyal.
Kalau sudah seperti ini, capcay pun langsung habis disantap dalam sekejap.
Soalnya, rasanya pasti enak banget.
Baca Juga : Mirip Capcay, Tapi Resep Cah Sawi Putih Jamur Ini Lebih Sedikit Bahan Sehingga Lebih Mudah Dibuat!
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Penulis | : | Dwi |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR