Akir pekan waktunya membuat camilan yang lebih spesial untuk keluarga. Resep tart stroberi keju ini bisa dicoba. Kulitnya seperti pai yang kemudian diisi dengan filling stroberi yang creamy.
Durasi 85 menit
28 Buah Porsi
Ingredients
Cara Membuat Tart Stroberi Keju:
1. Kulit, campur margarin, gula pasir, telur, dan tepung. Kocok hingga kalis. Simpan dalam lemari es 30 menit.
2. Giling adonan setebal 1/2 cm. Cetak dalam cetakan pai oval. Tusuk-tusuk dengan garpu. Oven dengan api bawah suhu 170 derajat Celcius 20 menit sampai matang. Sisihkan.
3. Isi, campur gelatine dan air panas dalam wadah tahan panas. Taruh wadah di dalam wajan datar yang berisi air. Tim di atas api kecil hinga gelatine larut. Sisihkan.
4. Kocok cream cheese, krim kental dan gula tepung hingga lembut. Tambahkan air jeruk dan gelatine. Kocok rata. Tambahkan stroberi. Aduk rata.
5. Tuang ke dalam mangkuk pai. Hias dengan buah stroberi. Dinginkan.
(Baca juga: Resep Jitu Membuat Brownies Kukus Keju Enak Ini Wajib Dicoba)
(Baca juga: Tanpa Oven, Yuk, Ikuti Resep Bolu Kukus Tape Ketan yang Harum Ini)
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Penulis | : | Sajian Sedap |
Editor | : | Sajian Sedap |
KOMENTAR