Adonan otak-otak yang dibuat seperti bakso menhasilkan sajian unik yang bisa jadi camilan sore atau menu buka puasa. Ini dia
Bakso Otak-Otak yang pasti jadi favorit.
Durasi 50 menit
25 buah Porsi
Ingredients
Bahan: 300 gram ikan tenggiri giling 1 butir telur , kocok lepas 2 sendok makan tepung hunkwe 100 ml santan kental dari 1/4 butir kelapa 4 butir bawang merah, haluskan 2 siung bawang putih, haluskan 1 batang daun bawang 1 sendok makan bawang merah goreng 1/2 sendok teh garam 1/2 sendok teh merica bubuk 1/2 sendok teh kaldu bubuk 1/4 sendok teh gula pasir Bumbu halus: 4 butir bawang merah 2 siung bawang putih
Cara Membuat Bakso Otak-Otak:
1. Aduk ikan tenggiri, bumbu halus, telur, dan santan kental sampai kalis. Tambahkan hunkwe. Aduk rata.
2. Tambahkan daun bawang, bawang goreng, garam, merica, kaldu bubuk, dan gula pasir. Aduk rata.
3. Bentuk bulat dengan 2 buah sendok makan.
4. Goreng dengan minyak yang dipanaskan dengan api sedang sampai matang.
(Baca juga: 4 Langkah Mudah Membuat Banana Cake )
(Baca juga: 30 Menit Saja Membuat Bola-Bola Tahu Ayam Pedas Untuk Lauk Atau Camilan Pengganjal Lapar )
(Baca juga: Resep Serabi Mudah Ini Bikin Momen Mengemil Semakin Mantap )
(Baca juga: Tips Pastel Renyah Tahan Lama Untuk Hidangan Berbuka Yang Pasti Diserbu )
(Baca juga: Lebaran Semakin Dekat, Yuk Cicil Membuat 5 Resep Kue Kering Favorit Ini )
Artikel ini merupakan bagian dari Parapuan
Parapuan adalah ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
3 Langkah Memasak Nasi Goreng Tanpa Kecap Seenak Restoran Chinese Food
KOMENTAR