Coba sensasi Sayur Terong Kuah Santan ini. Terong yang disatukan dengan kuah santan sangat mudah dimasak dengan 5 langkah ini. Yuk dicoba!
Durasi 45 menit
5 porsi Porsi
Ingredients
- Bahan:
- 2 buah terong, diiris bulat
- 150 gram tempe, dipotong kotak-kotak 1 cm
- 2 lembar daun salam
- 2 cm lengkuas, dimemarkan
- 1 batang serai, memarkan
- 3 buah cabai hijau, diiris miring
- 600 ml santan dari 1/2 butir kelapa
- 1 1/2 sendok teh garam
- 1 sendok teh gula pasir
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 2 sendok makan minyak untuk menggoreng
- Bumbu halus:
- 5 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1/4 sendok teh ketumbar bubuk
- 3 butir kemiri sangrai
- 2 cm kunyit
- 3 sendok makan minyak untuk menumis
Cara membuat Sayur Terong Kuah Santan:
- Panaskan minyak, goreng terong hingga agak layu. Sisihkan
- Tumis bumbu halus, lengkuas, sereh, dan daun salam hingga harum. Masukkan cabai hijau. Aduk hingga matang.
- Tuangkan santan. Masukkan gula, garam dan merica. Aduk rata.
- Masukkan tempe, masak hingga matang. Aduk agar santan tidak pecah.
- Masukkan terong, masak hingga terong matang.
Baca Juga: 2 Cara Mudah Menghilangkan Rasa Pahit pada Terong Ungu Sebelum Dimasak, Ibu-ibu Bisa Coba Trik Ini Agar Anak-anak Suka
Artikel ini merupakan bagian dari Parapuan
Parapuan adalah ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
3 Langkah Memasak Nasi Goreng Tanpa Kecap Seenak Restoran Chinese Food
KOMENTAR