1/2 sendok teh tepung maizena dilarutkan di dalam 1/2 sendok makan air, untuk pengental
1/2 sendok teh air jeruk lemon
2 sendok makan minyak untuk menumis
1 liter minyak untuk menggoreng
Cara Membuat Ayam Masak Oriental:
1. Lumuri ayam dengan air jeruk lemon dan garam. Diamkan 15 menit. Goreng sampai kekuningan. Angkat dan tiriskan.
2. Tumis bawang putih sampai harum. Masukkan jahe, bawang bombay, cabai kering, dan pekak. Aduk sampai layu. Tambahkan ayam. Aduk rata.
3. Campur saus tiram, saus sambal, saus tomat, kecap manis, kecap asin, merica putih bubuk. Aduk rata. Tuangkan air. Tuang ke dalam tumisan ayam. Masak di atas api kecil sampai meresap.
4. Tuang sisa air. Masak sampai ayam matang. Tambahkan larutan maizena, kacang mede, dan air jeruk lemon. Aduk rata. (Ri)
KOMENTAR