SajianSedap.com – Sehabis keluarga berlomba di hari kemerdekaan, tidak ada salahnya membuat minuman merah putih untuk ikut menyemarakkannya. Minuman berwarna merah putih ini bisa dibuat dari berbagai minuman favorit Anda dan keluarga.
Jika menyukai rasa buah-buahan, Anda bisa membuatnya dari jus buah. Jika menyukai minuman kemasan, Anda juga bisa membuatnya dari minuman tersebut. Namun ingat, imbangi meminum minuman kemasan yang manis dengan air putih agar tenggorokan tidak gatal.
Berikut ini kami menyajikan berbagai ide untuk membantu Anda menyiapkan minuman merah putih untuk disajikan di hari kemerdekaan Indonesia.
Smoothie Stroberi, Delima, dan Nanas
Minuman ini memiliki rasa yang asam dan segar dari smoothie stroberi dan delima, serta rasa manis khas tropis dari campuran nanas dan yogurt kelapa. Untuk membuatnya, blender 200 gram stroberi bersama 240 ml jus delima hingga halus, lalu sisihkan. Kemudian blender 100 gram nanas beku, 100 gram daging kelapa muda, 100 ml santan, dan 100 ml yogurt kelapa hingga halus.
Untuk menyajikannya, letakkan 100 ml smoothie nanas-kelapa di gelas bening, lalu letakkan 100 ml smoothie stroberi-delima pelan-pelan di atasnya. Smoothie siap anda sajikan.
Soda Kranberi Nipis
Minuman Soda Kranberi Nipis ini cocok anda sajikan dengan potongan es batu. Rasanya sedikit asam, namun sensasi menyegarkannya begitu berbeda. Untuk membuatnya, isi gelas tinggi dan bening dengan 80 ml jus kranberi kemasan. Setelah itu, masukkan bongkahan es batu di atasnya. Untuk penyelesaiannya, tuangkan minuman soda jeruk nipis favorit Anda dengan hati-hati di atas es batu agar warnanya tidak tercampur. Sajikan dengan hiasan potongan jeruk nipis di bibir gelas.
Smoothie Pisang-Stroberi
Kombinasi kedua buah ini cukup umum ditemukan di kedai jus, smoothies, dan es krim di berbagai mall di kota besar. Sebab, kedua buah ini memang cocok sekali dikombinasikan. Namun kini Anda dapat membuatnya sendiri di rumah.
Caranya, blender 200 ml susu almond dengan 200 gram stroberi, lalu sisihkan. Setelah itu, blender satu pisang ukuran besar dengan 200 gram susu almond, lalu sisihkan. Letakkan 100 ml smoothie pisang di dasar gelas, lalu pelan-pelan letakkan 100 ml smoothie stroberi di atasnya. Sajikan dan aduk sebelum diminum.
Yogurt Jambu
Anda dapat menemukan minuman yogurt jambu di berbagai pasar swalayan. Tapi, kalau mau membuat yogurt jambu sendiri di rumah pun bisa. Tampilannya pasti lebih cantik karena berlapis. Minuman ini juga lebih sehat karena terbuat dari jambu asli.
Untuk membuatnya, blender hingga lembut 200 gram daging jambu merah beku dengan 60 ml air dingin dan gula atau madu sesuai selera, lalu sisihkan. Cara menyajikannya, siapkan 300 ml yogurt tawar yang telah didinginkan. Campur dengan madu jika suka rasa yang lebih manis. Letakkan 100 ml yogurt di dasar gelas, lalu letakkan 100 ml jus jambu di atasnya pelan-pelan. Sajikan.
Itulah berbagai minuman merah putih yang bisa disajikan untuk menyemarakkan hari kemerdekaan Indonesia. Karena tampilannya yang cantik, jangan lupa untuk memotretnya dan mengunggahnya di media sosial Anda, ya! (DV/ dari berbagai sumber)
FOTO: COMMUNITYTABLE.PARADE.COM
KOMENTAR