Tandoori
chicken, warnanya kemerahan rasanya khas.
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/ bumbu-bumbu:
- 5 buah paha ayam atas bawah, potong 2 bagian,
- 1/2 sendok teh garam
- 1 sendok teh air jeruk lemon
- 1 1/2 sendok makan minyak untuk olesan
- Bumbu halus:
- 1 sendok makan bawang putih bubuk
- 1/2 sendok teh jahe bubuk
- 1/4 sendok teh cengkeh bubuk
- 1/4 sendok teh pala bubuk
- 1 sendok teh ketumbar bubuk
- 1/4 sendok teh adas
- 1/4 sendok teh klabet
- 1/4 sendok teh bunga pala
- 1 sendok teh merica hitam bubuk
- 1/4 sendok teh kapulaga bubuk
- 2 sendok teh paprika bubuk
- 8 tetes pewarna merah tua
- 50 ml yoghurt
- Bahan pelengkap tandoori chicken:
- 1/2 buah bawang bombay, iris bulat
- 1 buah jeruk lemon, iris bulat
Cara Membuat Tandoori Chicken:
- Lumuri ayam dengan bumbu halus, garam, dan air jeruk lemon. Tusuk-tusuk dengan garpu. Simpan 1 jam dalam lemari es.
- Letakkan di loyang yang dialas aluminium foil yang sudah dioles minyak.
- Oven dengan api bawah suhu 180 derajat Celsius 35 menit sambil dibolak-balik dan dioles minyak sampai matang.
- Sajikan bersama pelengkapnya.
Untuk 5 porsi
Baca juga:
robertus
TANDOORI CHICKEN
CHICKEN TANDOORI
robertus
TANDOORI CHICKEN
FISH TANDOORI
Artikel ini merupakan bagian dari Parapuan
Parapuan adalah ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
3 Langkah Memasak Nasi Goreng Tanpa Kecap Seenak Restoran Chinese Food
KOMENTAR