Jadikan nasi lapis isi daging ini sebagai bekal atau menu sarapan pagi yang menyenangkan.
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
- Bahan isi:
- 200 gram daging giling
- 50 gram tepung roti
- 1 butir telur
- 1 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh gula pasir
- 1 sendok makan santan kental instan
- 1 sendok makan minyak untuk menumis
- Bumbu gulai (haluskan):
- 3 buah cabai merah
- 4 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 2 cm kunyit, dibakar
- 2 cm jahe
- 2 cm lengkuas
Cara membuat nasi lapis isi daging:
- Isi, tumis bumbu gulai sampai harum. Angkat. Sisihkan.
- Aduk rata bumbu gulai, daging, tepung roti, telur, garam, dan gula hingga rata.
- Ambil sedikit adonan. Bentuk bulat pipih. Lakukan sampai semua bahan habis.
- Panggang di atas wajan datar sampai matang. Angkat. Sisihkan.
- Ambil sedikit nasi. Kepal-kepal. Bentuk bulat pipih. Lakukan sampai semua bahan habis.
- Ambil nasi, letakkan daun selada dan timun. Letakkan daging. Tutup dengan nasi lainnya.
Untuk 7 porsi
Sajian ini sangat pas untuk berbekal ke sekolah atau ke kantor pun dapat Anda coba dengan membuat : nasi goreng sosis, makaroni goreng keju, ebi furai, mi goreng lapis pai, nasi goreng istimewa, sandwich wafel.
Artikel ini merupakan bagian dari Parapuan
Parapuan adalah ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
Cara Merontokkan Kerak Air di Kloset Kamar Mandi Pakai 2 Bahan Dapur
KOMENTAR