freelance1
SUP PINDANG PATIN ASAM PEDAS (LAMPUNG)
sup pindang patin asam pedas (lampung)
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan:
- 2 ekor ikan patin ukuran ukuran sedang, masing-masing potong 3 bagian
- 1 sendok makan air jeruk nipis
- 2 lembar daun jeruk, buang tulangnya
- 1 batang serai, ambil putihnya, memarkan
- 1 cm jahe, memarkan
- 1 lembar daun salam
- 100 gram nanas, potong-potong
- 2 buah tomat, potong-potong
- 4 sendok teh garam
- 2 sendok teh gula pasir
- 1.500 ml air
- 1 sendok teh asam jawa
- 1 batang daun bawang, potong 1 1/2 cm
- 3 sendok makan minyak untuk menumis
- 25 gram kemangi, petiki
- Bumbu halus:
Cara membuat:
- Lumuri ikan patin dengan air jeruk nipis. Diamkan 15 menit.
- Tumis bumbu halus, daun jeruk, serai, daun salam, dan jahe sampai harum. Tambahkan tomat. Aduk sampai layu.
- Tuang air. Didihkan. Masukkan nanas, asam jawa, ikan patin, garam, dan gula pasir. Masak sampai matang.
- Menjelang diangkat. Tambahkan daun bawang dan kemangi. Aduk rata.
Untuk 6 porsi
Artikel ini merupakan bagian dari Parapuan
Parapuan adalah ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR