Isi, blender kacang merah dan santan. Rebus blenderan kacang merah, gula merah, garam, dan daun pandan. Masak sambil diaduk-aduk sampai kalis. Angkat. Bentuk bola-bola (7 gram). Sisihkan.
Kulit, rebus air, gula pasir, daun pandan, dan garam asal larut. Angkat dan biarkan hangat.
Tuang ke campuran tepung ketan putih dan tepung sagu yang sudah diayak. Uleni sampai kalis.
Pipihkan kulit 20 gram. Beri isi. Bulatkan. Celup ke air. Gulingkan di atas bahan pelapis.
Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sambil diaduk sampai matang.
KOMENTAR