LONTONG SOTO BUMBU BAKAR
retno -
Selasa, 1 Maret 2011 | 10:17 WIB
retno
LONTONG SOTO BUMBU BAKAR
lontong soto bumbu bakar Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan dan bumbu-bumbu:
- 1 buah dada ayam tanpa tulang (300 gram)
- 2 batang serai, dimemarkan
- 5 lembar daun jeruk, dibuang tulang daunnya
- 2 1/2 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh merica bubuk
- 1 batang daun bawang, dipotong 1 cm
- 1.800 ml air
- Bumbu halus:
- 8 butir bawang merah, dibakar
- 6 siung bawang putih, dibakar
- 3 cm kunyit, dibakar
- 2 cm jahe, dibakar
- 4 butir kemiri, disangrai
- 1/2 sendok teh ketumbar
- Bahan pelengkap:
- 6 buah lontong
- 100 gram soun, diseduh
- 3 butir telur rebus
- 3 tangkai seledri, diiris
- 3 sendok makan bawang goreng
- 2 buah tomat, dipotong-potong
- 3 buah jeruk nipis
Cara membuat:
- Rebus bumbu halus, serai, dan daun jeruk sampai harum. Masukkan ayam, garam, dan merica bubuk. Masak diatas api kecil sampai matang.
- Menjelang diangkat tambahkan daun bawang. Aduk rata.
- Angkat ayamnya dan suwir-suwir.
- Sajikan dengan pelengkapnya.
Untuk 6 porsi
PROMOTED CONTENT
KOMENTAR